news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Gerbong Restorasi Lodaya: Kereta Makan New Generation dengan Fasilitas Lengkap

Berita Terkini
Penulis kumparan
25 Maret 2025 21:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi gerbong restorasi lodaya. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gerbong restorasi lodaya. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Lodaya merupakan salah satu kereta api antarkota yang cukup terkenal di kalangan penggemar transportasi darat ini. Apalagi setelah adanya perombakan pada versi new generation, khususnya bagian gerbong restorasi Lodaya.
ADVERTISEMENT
Hal inilah yang membuat banyak orang penasaran dan ingin tahu lebih banyak tentang gerbong restorasi tersebut. Rasa penasaran ini tidak terlepas dari adanya penambahan fasilitas di dalamnya.

Fasilitas Gerbong Restorasi Lodaya sebagai Kereta Makan New Generation

Ilustrasi gerbong restorasi lodaya. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Seri Penemuan Kereta Api, Armelia F (2020:1), kereta api adalah salah satu jenis sarana transportrasi darat yang berupa rangkaian lokomotif dan gerbong yang berjalan di atas dua rel paralel sebagai jalurnya. Rel inilah yang berfungsi untuk memandu kereta api di sepanjang rute tertentu.
Selain gerbong untuk penumpang, dalam satu rangkaian kereta api juga terdapat gerbong lainnya. Salah satunya adalah gerbong restorasi atau lebih akrab disebut dengan kereta makan.
Kereta makan memang selalu jadi incaran bagi penumpang yang ingin mengisi perut. Hal ini karena di sana tersedia banyak pilihan makanan, minuman, hingga camilan. Tidak terkecuali di kereta Lodaya.
ADVERTISEMENT
Bagi yang belum tahu, kereta api Lodaya adalah kereta untuk relasi Bandung - Solo Balapan yang terbagi dalam dua kelas, yakni kereta eksekutif dan ekonomi new generation.
Sebagai salah satu kereta new generation, tentu tidak heran jika ada banyak perubahan dalam kereta ini. Termasuk pada gerbong restorasi.
Gerbong makan Lodaya juga turut diperbarui menjadi lebih mewah dengan interior dan furnitur premium. Kereta makan tersebut didominasi sentuhan kayu serta kursi makan yang lebih empuk dan lembut.
Upgrade kenyamanan kereta yang sedang KAI lakukan ini merupakan upaya perseroan untuk terus memanjakan pelanggan saat melakukan perjalanan menggunakan kereta api. Harapannya semoga dapat lebih menarik animo masyarakat untuk tetap setia menggunakan jasa kereta api.
ADVERTISEMENT
Jadi, itulah ulasan singkat mengenai gerbong restorasi Lodaya yang telah mengalami pembaharuan sebagai salah satu kereta new generation. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi pembaca. (Anne)