Konten dari Pengguna

Hal yang Tidak Terpengaruh oleh Besar Periode Getaran Benda dalam Fisika

Berita Terkini
Penulis kumparan
19 Juli 2024 17:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Besar Periode Getaran sebuah Benda Tidak Terpengaruh oleh Amplitudo   Sumber Unsplash/Braňo
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Besar Periode Getaran sebuah Benda Tidak Terpengaruh oleh Amplitudo Sumber Unsplash/Braňo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Periode getaran adalah waktu yang dibutuhkan benda untuk melakukan satu getaran. Besar periode getaran sebuah benda tidak terpengaruh oleh jarak maksimum.
ADVERTISEMENT
Getaran dalam Fisika adalah gerak bolak-baik suatu benda secara periodik melalui titik seimbangnya. Satu getaran adalah satu kali melakukan gerak bolak-balik.

Besar Periode Getaran sebuah Benda Tidak Terpengaruh oleh Amplitudo, Pahami Penjelasannya!

Ilustrasi Besar Periode Getaran sebuah Benda Tidak Terpengaruh oleh Amplitudo Sumber Unsplash/ThisisEngineering
Periode getaran memiliki jumlah yang terpengaruh oleh panjang dan massa benda. Besar periode getaran sebuah benda tidak terpengaruh oleh amplitudo.
Amplitudo merupakan simpangan terjauh yang dicapai getaran. Jika getaran memiliki amplitudo yang besar, lintasan bolak-balik yang ditempuh beban menjadi lebih panjang.
Berdasarkan buku IPA Terpadu Jilid 2B, Mikrajuddin (2007:103), jika amplitudo besar, maka lintasan bolak-balik juga besar dan beban akan bergetar lebih cepat.
Lintasan yang makin panjang diimbangi oleh kecepatan getaran yang makin besar. Akibatnya, waktu untuk melakukan satu kali getaran tidak berubah.
ADVERTISEMENT

Mengenal Ciri-ciri Getaran

Ilustrasi Besar Periode Getaran sebuah Benda Tidak Terpengaruh oleh Amplitudo Sumber Unsplash/Anoushka Puri
Diambil dari buku Seri Panduan Belajar Dan Evaluasi Fisika Untuk SMP/MTs Kelas VIII, Yadi Nurhayadi (2009:83), ciri-ciri getaran dalam Fisika adalah sebagai berikut.
Peristiwa getaran selalu ditandai dengan amplitudo (simpangan maksimum) dan frekuensi. Frekuensi dan periode merupakan sifat alamiah dari peristiwa getaran.
Jarak beban ke ke titik setimbang disebut simpangan. Simpangan suatu gerakan memiliki jarak dari nol sampai mencapai nilai terbesar.
ADVERTISEMENT
Periode tidak bergantung pada amplitudo, tetapi berbanding terbalik dengan frekuensi. Hubungan antara frekuensi dan periode, yaitu f = 1/T.
Peristiwa getaran selalu ditandai dengan frekuensi dan amplitudo. Meskipun demikian, besar periode getaran sebuah benda tidak terpengaruh oleh amplitudo. (DK)