Inilah Akronim Sulawesi Selatan yang Benar

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
11 Oktober 2022 17:38 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Center Point of Indonesia, Sulawesi Selatan. Sumber: Unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
Center Point of Indonesia, Sulawesi Selatan. Sumber: Unsplash.com.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Beberapa pulau besar di Indonesia memiliki lebih dari satu provinsi. Masing-masing provinsi diberi tambahan nama sesuai letaknya di pulau tersebut, antara lain Barat, Timur, Tengah, Selatan, Utara dan Tenggara.
ADVERTISEMENT
Dengan penambahan tersebut, nama provinsi agak lebih panjang sehingga dibuatlah akronim untuk memudahkan penyebutan. Contohnya, akronim Sulawesi Selatan yang merupakan salah satu provinsi di Pulau Sulawesi.
Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), akronim adalah singkatan yang berupa huruf atau suku kata atau bagian lain yang ditulis dan dilafalkan sebagai kata yang wajar. Contohnya, Kemendikbud merupakan akronim dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Akronim Sulawesi Selatan yang Benar

Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Sumber: Unsplash.com.
Akronim bisa saja berasal dari percakapan yang lazim digunakan sehari-hari. Namun untuk mencari jawaban teka-teki silang dari akronim Sulawesi Selatan yang benar bisa dilakukan melalui 3 sumber resmi.
Sumber resmi tersebut yaitu situs Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, KBBI dan EYD V (Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan) edisi 5.
ADVERTISEMENT
Menurut laman resmi Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dengan jelas dituliskan:
Sulawesi Selatan (disingkat Sulsel) adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di bagian selatan Sulawesi. Dengan demikian, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan secara resmi menggunakan Sulsel sebagai akronim dari Sulawesi Selatan.
KBBI menyebutkan bahwa Sulawesi Selatan adalah provinsi di Pulau Sulawesi, ibu kotanya Makassar. Tidak ada keterangan tentang akronim dari Sulawesi Selatan.
Akronim tersebut harus dicari secara terpisah dengan mengetik kata Sulsel di kolom pencarian untuk membuktikan apakah akronim tersebut benar.
Hasil pencarian kata Sulsel adalah n akr Sulawesi Selatan. Akr disitu merupakan singkatan dari akronim. Ini berarti situs Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan KBBI menggunakan akronim yang sama, yaitu Sulsel.
ADVERTISEMENT
Dalam EYD V, tidak ditemukan seperti apakah akronim Sulawesi Selatan yang benar. Yang tercantum adalah tentang cara penulisan akronim nama diri yang berupa gabungan huruf dan suku kata atau gabungan suku kata dari deret kata ditulis dengan huruf awal kapital.
Contoh yang diberikan yaitu Kalteng sebagai akronim dari Kalimantan Tengah. Dengan demikian penulisan Sulsel dengan huruf awal kapital sudah benar.
Demikian jawaban TTS tentang akronim Sulawesi Selatan sebagai salah satu provinsi di Indonesia yang benar.
(LUS)