Konten dari Pengguna

Inilah Cara Hitung Rumus Rata-rata Excel

Berita Terkini
Penulis kumparan
1 Februari 2021 13:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilusrasi Rumus Rata-rata Excel, sumber: Nice PNG
zoom-in-whitePerbesar
Ilusrasi Rumus Rata-rata Excel, sumber: Nice PNG
ADVERTISEMENT
Apakah Anda ingin tahu bagaimana cara hitung rumus rata-rata Excel? Dalam artikel ini akan dihadirkan pembahasan mengenai bagaimana cara menghitung rumus rata-rata Excel yang mudah untuk dilakukan.
ADVERTISEMENT
Seperti yang telah diketahui, Microsoft Excel banyak dimanfaatkan untuk melakukan penghitungan dan pembukuan karena kepraktisannya. Di dalam Microsoft Excel terdapat berbagai rumus yang bisa digunakan sesuai dengan keperluan, termasuk rumus rata-rata Excel.

Cara Hitung Rumus Rata-rata Excel

Rumus rata-rata Excel merupakan rumus untuk menghitung jumlah nilai sekelompok data yang dibagi dengan banyaknya data, dan biasanya digunakan untuk mengetahui gambaran umum sebuah data.
Untuk menghitung rumus rata-rata Excel, berikut ini adalah caranya:
Pada Microsoft Excel, fungsi yang digunakan untuk menghitung rata-rata dari sekelompok nilai argumen yang diberikan pada beberapa sel atau range data, dan merupakan kategori Fungsi Statistik, disebut dengan AVERAGE.
Fungsi Average pada Excel adalahh sebagai berikut:
AVERAGE(Angka1; Angka 2;...)
ADVERTISEMENT
Keterangan:
AVERAGE merupakan nama fungsi Excel untuk menghitung nilai rata-rata
Angka 1, wajib diisi, yang berisikan referensi sel yang akan kita hitung nilai rata-ratanya.
Angka 2, merupakan angka tambahan lain, maksimal 255.
Contoh:
Untuk menghitung nilai rata-rata berikut ini, maka caranya adalah:
Sumber Ilustrasi: Kelas Excel
Berikut ini adalah penulisan rumusnya:
=AVERAGE(A2:A7)
Berdasarkan contoh di atas, rumus AVERAGE Excel digunakan untuk mencari nilai rata-rata nilai pada range A2:A7 dan memiliki hasil sebesar 20. Penjabaran dari perhitungan nilai rata-rata tersebut adalah sebagai berikut:
(20+30+20+10+30+10)/6= 20
Demikian adalah cara menghitung rumus rata-rata Excel, selamat mencoba!(Adeliarossa)