Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Jawaban Pertanyaan TTS: Ibu Kota Negara Laos Adalah?
8 Oktober 2022 18:57 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Teka-teki silang merupakan salah satu permainan yang membuat wawasan pemainnya menjadi bertambah dengan berbagai pertanyaan yang disediakan di dalam permainan tersebut. Pertanyaan di dalam teka-teki silang sangat beragam mulai dari pertanyaan yang sifatnya pengetahuan umum sampai pertanyaan yang sifatnya kebahasaan seperti sinonim, antonim, atau makna kata. Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai jawaban dari pertanyaan ibu kota negara Laos.
ADVERTISEMENT
Jawaban Pertanyaan TTS: Ibu Kota Negara Laos Adalah?
Seperti sudah disinggung di atas bahwa dalam permainan teka-teki silang banyak sekali jenis pertanyaannya, salah satunya mengenai pengetahuan umum. Sebagai contoh salah satu pertanyaan yang ada di dalam permainan teka-teki silang adalah pertanyaan mengenai ibu kota negara Laos adalah Vientiane.
Dikutip dari buku Pengetahuan Sosial Geografi 3 karya Idianto Mu'in MK, (Grasindo) dijelaskan bahwa Laos merupakan salah satu negara yang cukup unik di Asia Tenggara. Pasalnya Laos merupakan negara yang tidak berbatasan langsung dengan laut.
Sistem pemerintahan di Laos adalah republik. Kepala negara dijabat oleh presiden dan kepala pemerintahan dipegang oleh seorang perdana menteri. Negara ini berbentuk memanjang dari arah barat laut ke tenggara dengan ibukota di kota Vientiane yang terletak dekat garis batas sebelah selatan negara tersebut. Secara umum negara ini berbentuk daratan yang kompak sebab tidak memiliki perairan laut itu artinya tidak memiliki pulau-pulau seperti halnya negara Filipina.
ADVERTISEMENT
Untuk masalah ekonomi negara Laos masih bertumpu pada sektor pertanian, hal tersebut tidak lepas dari kondisi geografis yang ada di negara tersebut. Untuk tanaman utama yang biasa dijadikan para penduduk Laos adalah padi.
Padi banyak ditanam di sekitar Daerah Pengaliran Sungai Mekong dan daerah Pengaliran Sungai lainnya. Selain itu, tanaman pisang, jagung, kelapa dan sayur-sayuran diusahakan oleh banyak penduduk di negara ini.
Potensi hutan juga telah dimanfaatkan oleh penduduk misalnya berupa kayu jati, berbagai jenis kayu bernilai tinggi lainnya. Ekspor kayu dilakukan ke berbagai negara, Asia Timur, dan Eropa. Selain kayu hasil hutan lainnya adalah damar, getah, minyak balsem yang juga menjadi komoditas ekspor Laos.
Demikian adalah pembahasan mengenai jawaban dari pertanyaan ibu kota negara Laos adalah Vientiane, semoga informasi ini bisa membantu menyelesaikan permainan teka-teki silang. (WWN)
ADVERTISEMENT