Konten dari Pengguna

Jawaban Soal Terangkan Nilai Sebuah Data dari Sebuah Tipe Data Integer

Berita Terkini
Penulis kumparan
7 September 2024 18:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Terangkan Nilai Sebuah Data dari Sebuah Tipe Data Integer. Sumber: Pexels/Luis Gomes
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Terangkan Nilai Sebuah Data dari Sebuah Tipe Data Integer. Sumber: Pexels/Luis Gomes
ADVERTISEMENT
Integer merupakan jenis data dasar yang sering digunakan dalam pemrograman komputer. Terangkan nilai sebuah data dari sebuah tipe data integer!
ADVERTISEMENT
Data integer merupakan tipe data numerik yang menyimpan nilai bilangan bulat. Integer ini dapat berupa angka-angka positif, negatif, atau nol.

Terangkan Nilai Sebuah Data dari Sebuah Tipe Data Integer! Ini Jawabannya

Ilustrasi Terangkan Nilai Sebuah Data dari Sebuah Tipe Data Integer. Sumber: Pexels/Goumbik
Dikutip dari buku Bahasa Pemrograman Komputer Menggunakan Python, Basrul (2023), pemrograman (programming) adalah suatu kegiatan mengembangkan program menggunakan bahasa pemrograman tertentu.
Pada pemrograman komputer akan ada banyak data yang digunakan. Salah satunya adalah data integer. Data integer merupakan jenis data primitif. Artinya adalah tipe data yang satu ini sifatnya sederhana.
Sebab tipe data integer hanya dapat menyimpan satu nilai saja. Lantas apa jawaban yang tepat untuk soal "terangkan nilai sebuah data dari sebuah tipe data integer"?
Nilai dari tipe data integer adalah bilangan bulat bertanda negatif maupun yang tak bertanda (0 dan positif). Nilai data integer direpresentasikan dengan untaian bit atau digit biner.
ADVERTISEMENT
Untaian bit atau diget binet yakni 0 dan 1. Panjang untaian bit sesuai definisi serta implementasi dari integer bahasa pemrograman.

Tipe-Tipe Data Integer

Ilustrasi Terangkan Nilai Sebuah Data dari Sebuah Tipe Data Integer. Sumber: Pexels/Goumbik
Data integer memiliki beberapa tipe. Berikut tipe-tipe data integer yang perlu diketahui.

1. Integer Standar (Int)

Tipe yang paling sering digunakan dalam pemrograman adalah integer standar. Hal itu karena tipe ini paling efisien jika dibandingkan dengan jenis bilangan bulat lainnya. Integer standar digunakan untuk indeks dalam struktur array.

2. Short Integer (Short)

Tipe data ini sering disebut sebagai short. Short integer sudah jarang digunakan. Hal itu karena data yang satu ini dikelola menggunakan komputer dengan kapasitas 16-bit. Sementara itu, saat ini kebanyakan komputer berkapasitas 32-bit atau 6-bit.

3. Long Integer (Long)

Long integer memiliki range yang tinggi. Oleh karena itu, biasanya programmer menggunakan tipe ini jika nilai data melebihi rentang integer standar dan short.
ADVERTISEMENT

4. Unsigned Integer

Unsigned integer dikenal juga sebagai integer tidak bertanda. Tipe ini hanya dapat mewakilkan bilangan bulat positif seperti contohnya 5, 16, dan seterusnya. Integer ini tidak mengenal tanda minus. Sehingga tidak dapat mewakilkan bilangan bulat negatif.
Terangkan nilai sebuah data dari sebuah tipe data integer! Nilai dari tipe data integer merupakan bilangan bulat yang bertanda negatif maupun yang tidak bertanda (positif dan 0). Semoga dapat menambah wawasan seputar pemrograman. (FAR)