Konten dari Pengguna

Jawaban Soal TTS Ayam yang Paling Kecil

Berita Terkini
Penulis kumparan
20 Mei 2023 17:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ayam yang Paling Kecil. Sumber: pexels.com/Edgar Arroyo
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ayam yang Paling Kecil. Sumber: pexels.com/Edgar Arroyo
ADVERTISEMENT
TTS atau teka-teki silang adalah permainan asah otak yang memerlukan wawasan yang luas saat mengisinya. Salah satu contoh pertanyaan TTS adalah "ayam yang paling kecil".
ADVERTISEMENT
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, pemain dapat mencari jawabannya di internet atau melalui buku ensiklopedia tentang unggas. Pertanyaan TTS biasanya juga diulang dalam beberapa edisi, oleh karena itu pemain juga dapat melihat kunci jawaban untuk mencocokkan jawaban pada soal yang telah diisi.

Pembahasan Jawaban TTS: Ayam yang Paling Kecil

Ilustrasi Ayam yang Paling Kecil. Sumber: pexels.com/Erik Karits
Teka-teki silang adalah permainan asah otak yang sangat populer. Dalam permainan TTS, pemain harus menjawab pertanyaan yang diberikan dengan petunjuk mendatar atau menurun. Jawaban TTS umumnya berupa satu kata dan jumlah huruf pada kata tersebut harus sesuai dengan kotak jawaban yang tersedia pada papan permainan TTS.
Jawaban yang tepat untuk soal TTS jenis ayam yang paling kecil adalah ayam kate. Mengutip buku Cari Tahu Hewan-Hewan Bertubuh Kecil oleh Fatiharifah (2019: 6-7), ayam kate disebut juga sebagai ayam bantam. Ayam kate memiliki tubuh yang kecil dengan kaki yang pendek. Punggung ayam kate agak panjang dan terkesan cebol atau kerdil. Bulu ayam kate memiliki ciri lebat, indah, dan cerah.
ADVERTISEMENT
Ekor ayam kate memiliki bentuk yang menjuntai indah. Ayam kate banyak dijadikan sebagai ayam hias karena keindahan bulu dan keunikan bentuknya. Makanan ayam kate hampir sama dengan ayam biasa, yaitu bekatul, jagung, dan biji-bijian seperti beras merah, ketan, dan gabah.
Mengutip buku Wirausaha Ayam Lokal: Pedaging, Petelur, dan Hias oleh Rahmat Rukmana dan Heri Yudirachman (2016: 70), asal usul ayam kate tidak diketahui namun memiliki penampilannya memiliki kemiripan dengan ayam kate (katai) yang berasal dari Jepang. Aneka jenis ayam kate yang disukai penggemar unggas hias antara lain, ayam kate emas yang memiliki bulu dominan berwarna merah kekuningan, ayam kate Batindo, ayam kate Bangkok, ayam kate Kaki Pedang, dan ayam kate Chochin.
ADVERTISEMENT
Itulah pembahasan mengenai jawaban soal TTS ayam yang paling kecil. Jawaban ini selain membantu menyelesaikan soal TTS, juga dapat menambah wawasan mengenai ayam kate dan aneka jenis ayam kate yang dipelihara penggemar unggas. Semoga bermanfaat.(IND)