Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Jawaban Teka-teki untuk Soal Ibukota Austria
2 Mei 2023 17:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Menambah wawasan sering dikaitkan dengan kegiatan yang serius dan membosankan. Namun berbeda dengan permainan Teka-teki Silang (TTS), yang memiliki unsur edukasi dengan cara menyenangkan. Inilah jawaban teka-teki untuk soal ibukota Austria yang dibutuhkan untuk mengisi kolom kosong.
ADVERTISEMENT
Jawaban Teka-teki: Ibukota Austria
Permainan teka-teki akan menguji pengetahuan umum pemainnya, termasuk pertanyaan untuk ibukota Austria. Jika belum berhasil mendapatkan jawaban yang benar, maka simak artikel ini untuk dapat menyelesaikan tantangan.
Jawaban TTS yang tepat untuk soal ibukota Austria dapat ditemukan dalam buku Ensiklopedia Pelajar dan Umum yang disusun oleh Gamal Komandoko (2010:254). Dikutip dari buku tersebut, Austria adalah negara di Eropa Tengah yang beribukota Vienna (Wina).
Negara Austria berbatasan dengan Swiss dan Liechtensten di sebelah barat, sebelah selatan berbatasan dengan Italia, sebelah timur berbatasan dengan Hongaria, serta sebelah utara berbatasan dengan Ceko, Slovakia, dan Jerman. Austria memiliki luas wilayah 83.871 km².
Bentuk pemerintahan Austria adalah Republik. Kepala Negara adalah Presiden, dengan Kepala Pemerintahan adalah Kanselir. Lagu kebangsaan Austria yaitu Land der Berge, Land am Strome.
ADVERTISEMENT
Jumlah penduduk Austria sekitar 8.206.524 jiwa, dengan angka kepadatan penduduk 97 jiwa/km². Mayoritas suku bangsa dan agama adalah Jerman dan Katolik Roma.
Bahasa sehari-hari yang digunakan adalah Jerman. Mata uang yang berlaku di Austria adalah Euro, setelah sebelumnya menggunakan Schilling (sebelum tahun 2002).
Wina sebagai ibukota Austria, memiliki populasi sekitar 1,7 juta jiwa, dengan angka harapan hidup mencapai rata-rata 79,5 tahun. Hampir sama dengan kota di Eropa lainnya, Wina merupakan wilayah dengan suhu politik yang stabil, serta sistem transportasi dan kesehatan yang baik.
Austria pada abad 17-18 merupakan salah satu negara berkuasa di Eropa, dan negara paling kaya dalam sejarah. Kekayaan ini berasal dari perkembangan budaya yang pesat, salah satunya di bidang musik.
ADVERTISEMENT
Mozart merupakan musisi kelahiran Austria yang karyanya dikenal dan digunakan di seluruh dunia. Wina adalah pusat musik Eropa, dan merupakan tempat Mozart mengalami masa kejayaan hingga akhir hayatnya.
Berdasarkan ulasan di atas, maka jawaban teka-teki yang tepat untuk soal ibukota Austria adalah WINA atau VIENNA. Sesuaikan jawaban dengan jumlah kotak-kotak putih dan petunjuk huruf yang tersedia pada TTS.(DK)