Konten dari Pengguna

Jawaban TTS: Sesuatu yang Sengaja Disembunyikan agar Tidak Diketahui Orang Lain

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Januari 2023 17:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sesuatu yang sengaja disembunyikan agar tidak diketahui orang lain, sumber foto Brett Jordan on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sesuatu yang sengaja disembunyikan agar tidak diketahui orang lain, sumber foto Brett Jordan on Unsplash
ADVERTISEMENT
Permainan teka-teki silang merupakan salah satu jenis permainan yang sangat menyenangkan dan bermanfaat bagi pemainnya. Pasalnya dengan bermain teka-teki silang akan membuat kalian memiliki wawasan yang luas, hal tersebut tidak lepas dari berbagai pertanyaan yang ada di dalam teka-teki silang. Salah satu contoh pertanyaan yang ada di dalam permainan teka-teki silang adalah sesuatu yang sengaja disembunyikan agar tidak diketahui orang lain. Untuk mengetahui jawabannya kalian bisa simak ulasan berikut ini.
ADVERTISEMENT

Jawaban Sesuatu yang Sengaja Disembunyikan agar Tidak Diketahui Orang Lain

Ilustrasi sesuatu yang sengaja disembunyikan agar tidak diketahui orang lain, sumber foto Glen Carrie on Unsplash
Jika ada pertanyaan dalam permainan teka-teki silang sesuatu yang sengaja disembunyikan agar tidak diketahui orang lain maka jawaban yang paling tepat adalah rahasia. Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia kata rahasia memiliki arti atau makna sesuatu yang sengaja disembunyikan supaya tidak diketahui oleh orang lain.
Selain itu kata rahasia juga dapat diartikan sebagai sesuatu yang belum dapat atau sukar diketahui dan dipahami orang. Tapi pernahkah kalian berpikir bahwa menyimpan rahasia memiliki dampak buruk pada kesehatan mental seseorang? Hal tersebut ternyata bukan sebuah mitos melainkan sudah ada beberapa penelitian ilmiah yang membuktikannya.
Dalam kehidupan sehari-hari seseorang tidak akan menceritakan fakta yang sebenarnya atau menyimpan rahasia karena memiliki ketakutan terhadap apa yang akan terjadi setelahnya. Misalnya seseorang akan merasa lemah jika menceritakan kejadian sebenarnya atau takut respon dari orang yang diajak cerita tidak akan sesuai dengan harapannya.
ADVERTISEMENT
Dalam beberapa penelitian salah satunya dikutip dari buku Etika dan Perilaku Kesehatan karya Irwan, (2020) dijelaskan bahwa menyimpan rahasia pada awalnya akan terlihat aman dan baik-baik saja, tapi kenyataannya bisa menjadi bumerang bagi diri sendiri.
Padahal dengan menyimpan rahasia terlalu lama bisa membuat atau meningkatkan tingkat stres seseorang. Di mana semakin kalian menyimpan rahasia maka semakin sering memikirkan hal tersebut. Sehingga bisa membuat kalian terjebak dalam pikiran yang tidak berujung.
Selain meningkatkan stress ternyata menyimpan rahasia terlalu lama bisa merusak suasana hati. Karena kalian harus sering berpura-pura baik-baik saja atau tidak memiliki masalah ketika bertemu dengan orang lain. Padahal tindakan yang kalian lakukan jelas bertentangan dengan yang dirasakan.
Demikian adalah pembahasan mengenai jawaban dari pertanyaan sesuatu yang sengaja disembunyikan agar tidak diketahui orang lain dalam permainan teka-teki silang. (WWN)
ADVERTISEMENT