Konten dari Pengguna

Kandungan Suatu Larutan yang Dapat Menghantarkan Listrik

Berita Terkini
Penulis kumparan
28 Juli 2022 17:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Larutan yang Dapat Menghantarkan Listrik. (Foto: PublicDomainPictures by https://pixabay.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Larutan yang Dapat Menghantarkan Listrik. (Foto: PublicDomainPictures by https://pixabay.com)
ADVERTISEMENT
Zat kimia, elektrolit atau non-elektrolit, asam, basa, atau garam merupakan golongan zat kimia yang sangat penting bagi kehidupan. Di sekitar kita, kita telah banyak menggunakan zat-zat kimia secara sadar maupun tidak sadar. Dari aktivitas bangun tidur sampai kembali tidur lagi melibatkan zat-zat tersebut. Di mulai dari aktivitas gosok gigi, mandi, memakai parfum, makan, minum, olahraga, dan lain sebagainya akan berhubungan dengan zat kimia. Keberadaan zat-zat tersebut memiliki manfaat bagi manusia yang bekerja dengan adanya suatu proses. Dalam pembelajaran kimia, suatu larutan dapat menghantarkan listrik bila larutan tersebut mengandung ion-ion yang bergerak. Artikel kali ini akan menjelaskan mengenai hantaran listrik oleh suatu larutan.
ADVERTISEMENT

Mengenal Larutan Elektrolit dan Non-elektrolit Kimia

Ilustrasi Larutan yang Dapat Menghantarkan Listrik. (Foto: bdyczewski by https://pixabay.com)
Pada umumnya senyawa memiliki ion karena dilarutkan dalam pelarut umum atau universal, yaitu air. Dikutip dari buku Belajar Kimia secara Menarik untuk SMA/MA Kelas X yang ditulis oleh Das Salirawati, dkk (2007: 134), larutan yang dapat menghantarkan listrik disebut dengan larutan elektrolit, sedangkan larutan yang tidak dapat menghantarkan arus listrik disebut larutan non elektrolit. Kuat lemahnya suatu senyawa kimia terionisasi ditandai dengan terang tidaknya lampu bohlam menyala dalam alat uji elektrolit.
Dalam pembelajaran kimia, suatu larutan dapat menghantarkan listrik bila larutan tersebut mengandung ion-ion yang bergerak. Mengapa larutan elektrolit mampu menghantarkan listrik? Ditinjau dari artinya, elektrolit berarti “penghantar listrik”. Dalam larutan elektrolit terdapat ion-ion hasil peruraian zat terlarut, baik positif yang disebut kation maupun ion negatif yang disebut anion.
ADVERTISEMENT
Pengertian ion itu sendiri adalah atom yang bermuatan listrik (positif atau negatif). Ditinjau dari asalnya, ion berasal dari bahasa Yunani yang berarti pengembara. Dikatakan demikian karena ion-ion mengembara bebas bergerak ke mana-mana dalam larutan. Gerakan ion yang bebas tersebut memungkinkan adanya daya hantar listrik.
Dalam pembelajaran kimia, suatu larutan dapat menghantarkan listrik bila larutan tersebut mengandung ion-ion yang bergerak. Demikian penjelasan mengenai zat elektrolit, semoga informasi di atas bermanfaat! (CHL)