28 Ramadhan 1446 HJumat, 28 Februari 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Ketahui Contoh Pernyataan Prakarsa Perubahan dengan BAGJA

Berita Terkini
Penulis kumparan
2 Mei 2024 17:37 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Pernyataan Prakarsa Perubahan. Sumber: Unsplash/Kenny Eliason
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Pernyataan Prakarsa Perubahan. Sumber: Unsplash/Kenny Eliason
ADVERTISEMENT
Pernyataan prakarsa perubahan adalah salah satu hal yang harus dimengerti oleh seorang guru penggerak. Agar dapat membuatnya, maka guru penggerak dapat melihat contoh pernyataan prakarsa perubahan dengan menggunakan BAGJA terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT
Prakarsa perubahan tersebut nantinya dapat menjadi benih untuk transformasi pendidikan di Indonesia. Maka dari itu, pernyataan prakarsa perubahan harus dibuat dengan baik, tepat, dan terstruktur.

Contoh Pernyataan Prakarsa Perubahan dengan BAGJA

Ilustrasi Contoh Pernyataan Prakarsa Perubahan. Sumber: Unsplash/Christina Wocintechchat Com
Dikutip dari buku Guru Penggerak: Mendorong Gerak Maju Pendidikan Nasional, Kusumah dan Alawiyah (2021), guru penggerak adalah the agent of change yang akan memimpin perubahan paradigma pendidikan Indonesia, pemimpin pembelajaran inovatif dan bermakna bagi siswa, serta menjadi inspirator rekan guru di manapun dia berada dan yang selalu siap membantu rekan gurunya untuk sukses bersama.
Seorang guru penggerak nantinya akan diminta untuk membuat pernyataan prakarsa perubahan. Pernyataan prakarsa perubahan adalah langkah awal untuk memulai perubahan di suatu organisasi atau sekolah.
ADVERTISEMENT
Pernyataan prakarsa perubahan dibuat karena memiliki tujuan yang sangat penting. Tujuannya dalam mengidentifikasi masalah serta peluang-peluang yang memerlukan perubahan. Sehingga nantinya akan terarah dan memiliki tujuan yang jelas.
Pernyataan prakarsa perubahan dapat dibuat dengan tahapan BAGJA. BAGJA adalah akronim dari Buat pertanyaan utama, Ambil pelajaran, Gali mimpi, Jabarkan rencana, dan Atur eksekusi. Berikut contoh pernyataan prakarsa perubahan dengan tahapan BAGJA.

1. Buat Pertanyaan Utama (Define)

Hal yang pertama harus dilakukan adalah membuat pertanyaan utama. Pertanyaan utama berfungsi untuk menentukan arah penyelidikan potensi atau peluang, mendefinisikan tujuan, memprovokasi, dan lainnya. Pada tahapan ini biasanya hanya berjumlah satu atau dua butir pertanyaan.

2. Ambil Pelajaran (Discover)

Pada tahapan ini, pertanyaan yang ditanyakan adalah lanjutan untuk menemukan atau mengenali potensi atau peluang melalui kegiatan penyelidikan. Setiap pertanyaan yang dibuat harus bernada positif dan hati-hati.
ADVERTISEMENT

3. Gali Mimpi (Dream)

Pada tahapan ini, jawaban dari pertanyaan dapat digunakan untuk menyusun suatu narasi kolektif dan membuat bayangan tentang gambaran masa depan. Tahapan ini dilakukan untuk membuka kesempatan untuk menjawab pertanyaan serta berproses untuk memaknai seluruh hasil temuan.

4. Jabarkan Rencana (Design)

Pertanyaan yang ada pada tahapan design atau jabarkan rencana diharapkan dapat membantu dalam mengidentifikasi atau menjabarkan langkah yang diperlukan.
Pada tahapan ini, diharapkan dapat membantu menciptakan organisasi yang ideal, mempertahankan perubahan yang positif, hingga menetapkan kriteria untuk kesuksesan pencapaian.

5. Atur Eksekusi (Deliver)

Pada tahap ini, pertanyaan diharapkan dapat menentukan orang yang akan berperan dalam pengambilan keputusan, memonitor, hingga memula budaya belajar yang lebih apresiatif. Tahapan ini berfungsi untuk membuat pola komunikasi serta pengelolaan rutinitas belajar.
ADVERTISEMENT
Itu tadi adalah contoh pernyataan prakarsa perubahan. Pernyataan prakarsa perubahan tadi dibuat dengan menggunakan tahapan BAGJA. Semoga membantu ya. (FAR)