Konten dari Pengguna

Kode Pos Bandung dan Kegunaannya dalam Surat Menyurat

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 April 2025 19:07 WIB
¡
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kode Pos Bandung dan Kegunaannya. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Álvaro Serrano
zoom-in-whitePerbesar
Kode Pos Bandung dan Kegunaannya. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Álvaro Serrano
ADVERTISEMENT
Surat menyurat merupakan salah satu bentuk komunikasi tertulis yang masih digunakan hingga saat ini. Salah satu hal yang penting dalam surat menyurat adalah kode pos. Banyak yang penasaran dengan kode pos Bandung.
ADVERTISEMENT
Jadi masing-masing daerah yang ada di Indonesia memiliki kode pos tersendiri. Kode inilah yang mempermudah proses pengiriman surat, barang, maupun paket lainnya.

Kode Pos Bandung dan Kegunaannya

Kode Pos Bandung dan Kegunaannya. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Aaron Burden
Indonesia merupakan salah satu negara yang menggunakan kode pos untuk berbagai kepentingan. Dalam sejarah negara pertama yang menggunakan kode pos adalah Jerman yaitu pada tahun 1941.
Negara lainnya yang mengikuti menggunakan kode pos adalah Inggris yaitu pada tahun 1959 dan diikuti oleh Amerika Serikat pada tahun 1963. Kode pos di Indonesia dicetuskan oleh Marsudi Muhammad Paham.
Kode pos pada awalnya dibuat untuk memudahkan dalam proses sortir surat oleh pos agar tidak salah dalam mengirimkan surat atau dokumen. Hal ini dikarenakan ada banyak nama jalan yang sama di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sedangkan dalam proses pengiriman surat atau dokumen diperlukan alamat yang lengkap dan detail mulai dari provinsi mana hingga nama kelurahan atau desa. Kode pos Indonesia memiliki lima digit angka yang berbeda-beda untuk masing-masing daerah.
Pada digit pertama merupakan kode yang menunjukkan wilayah provinsi. Misalnya 1 untuk DKI Jakarta, 2 Wilayah Aceh, Sumatera Utara, dan 4 untuk wilayah Jawa Barat. Sementara itu untuk digit kedua dan ketiga menunjukkan wilayah kabupaten atau kota.
Digit keempat dan kelima merupakan kode yang menunjukkan wilayah kecamatan dan kelurahan atau desa alamat yang dituju. lalu berapa kode pos Bandung? Berikut ini adalah daftar kode pos di Kota Bandung dikutip dari laman https://kodepos.posindonesia.co.id/CariKodepos.

1. Andir

Campaka: 40184
Ciroyom: 40182
ADVERTISEMENT
Dungus Cariang: 40183
Garuda: 40184
Kebon Jeruk: 40181
Maleber (Maleer): 40184

2. Antapani (Cicadas)

Antapani Kidul: 40291
Antapani Kulon: 40291
Antapani Tengah: 40291
Antapani Wetan: 40291

3. Arcamanik

Cisaranten Kulon: 40293
Cisarenten Bina Harapan: 40294
Sindang Jaya: 40293
Sukamiskin: 40293

4. Astana Anyar

Cibadak: 40241
Karanganyar: 40241
Karasak: 40243
Nyengseret: 40242
Panjunan: 40242
Pelindung Hewan: 40243

5. Babakan Ciparay

Babakan: 40222
Babakan Ciparay: 40223
Cirangrang: 40227
Margahayu Utara: 40224
Margasuka: 40225
Sukahaji: 40221

6. Bandung Kidul

Batununggal: 40266
Kujangsari: 40287
Mengger: 40267
Wates: 40256

7. Bandung Kulon

Caringin: 40212
Cibuntu: 40212
Cigondewah Kaler: 40214
Cigondewah Kidul: 40214
Cigondewah Rahayu: 40215
Cijerah: 40213
Gempolsari: 40215
Warung Muncang: 40211

8. Bandung Wetan

Cihapit: 40114
Citarum: 40115
Tamansari: 40116

9. Batununggal

Binong: 40275
Cibangkong: 40273
Gumuruh: 40275
Kacapiring: 40271
Kebon Gedang: 40274
Kebonwaru: 40272
Maleer: 40274
ADVERTISEMENT
Samoja: 40273

10. Bojongloa Kaler

Babakan Asih: 40232
Babakan Tarogong: 40232
Jamika: 40231
Kopo: 40233
Suka Asih: 40231

11. Bojongloa Kidul

Cibaduyut Kidul: 40239
Cibaduyut Wetan: 40238
Cibaduyut: 40236
Kebon Lega: 40235
Mekarwangi: 40237
Situsaeur: 40234

12. Buahbatu (Margacinta)

Cijaura (Margasenang): 40287
Jatisari: 40286
Margasari: 40286
Sekejati: 40286

13. Cibeunying Kaler

Cigadung: 40191
Cihaur Geulis: 40122
Neglasari: 40124
Sukaluyu: 40123

14. Cibeunying Kidul

Cicadas: 40121
Cikutra: 40124
Padasuka: 40125
Pasirlayung: 40192
Sukamaju: 40121
Sukapada: 40125

15. Cibiru

Cipadung: 40614
Cisurupan: 40614
Palasari: 40615
Pasirbiru: 40615

16. Cicendo

Arjuna: 40172
Husen Sastranegara: 40174
Pajajaran: 40173
Pamoyanan: 40173
Pasir Kaliki: 40171
Sukaraja: 40175

17. Cidadap

Ciumbuleuit: 40142
Hegarmanah: 40141
Ledeng: 40143

18. Cinambo

Babakan Penghulu: 40294
Cisaranten Wetan: 40294
Pakemitan: 40294
Sukamulya: 40294

19. Coblong

Cipaganti: 40131
Dago: 40135
Lebak Gede: 40132
Lebak Siliwangi: 40132
Sadang Serang: 40133
ADVERTISEMENT
Sekeloa: 40134

20. Gedebage

Cimenerang (Cimincrang): 40294
Cisaranten Kidul: 40294
Rancabalong: 40294
Rancanumpang: 40294

21. Kiaracondong

Babakan Sari: 40283
Babakan Surabaya: 40281
Cicaheum: 40282
Kebon Kangkung: 40284
Kebun Jayanti: 40281
Sukapura: 40285

22. Lengkong

Burangrang: 40262
Cijagra: 40265
Cikawao: 40261
Lingkar Selatan: 40263
Malabar: 40262
Paledang: 40261
Turangga: 40264

23. Mandalajati

Jatihandap: 40195
Karang Pamulang: 40195
Pasir Impun: 40195
Sindang Jaya: 40195

24. Panyileukan

Cipadung Kidul: 40614
Cipadung Kulon: 40614
Cipadung Wetan: 40614
Mekarmulya: 40614

25. Rancasari

Cipamokolan: 40292
Darwati: 40292
Manjahlega (Cisarantenkidul): 40295
Mekar Mulya (Mekarjaya): 40292

26. Regol

Ancol: 40254
Balong Gede: 40251
Ciateul: 40252
Cigereleng: 40253
Ciseureuh: 40255
Pasirluyu: 40254
Pungkur: 40252

27. Sukajadi

Cipedes: 40162
Pasteur: 40161
Sukabungah: 40162
Sukagalih: 40163
Sukawarna: 40164

28. Sukasari

Geger Kalong: 40153
Isola: 40154
Sarijadi: 40151
Sukarasa: 40152
ADVERTISEMENT

29. Sumur Bandung

Babakan Ciamis: 40117
Braga: 40111
Kebon Pisang: 40112
Merdeka: 40113

30. Ujung Berung

Cigending: 40611
Pasanggrahan: 40617
Pasir Endah: 40619
Pasirjati: 40616
Pasirwangi: 40618
Berdasarkan Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2009, kode pos memiliki peran sebagai petunjuk alamat yang mempermudah proses pengiriman barang atau dokumen. Selain itu, kode pos dapat dimanfaatkan oleh berbagai pihak sesuai dengan kepentingan, bersifat dinamis, serta dapat dikembangkan menyesuaikan kebutuhan.
Demikian adalah ulasan mengenai kode pos Bandung dan kegunaannya secara garis besar dalam surat menyurat. (WWN)