Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Konsep Ekologi Kelompok Tumbuhan Padi yang Hidup di Sebidang Sawah
15 September 2022 17:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kelompok tumbuhan padi yang hidup di sebidang sawah, berdasarkan konsep ekologi merupakan suatu populasi. Populasi merupakan bagian dari sistem ekologi.
ADVERTISEMENT
Ekologi adalah ilmu multidisiplin yang mempelajari interaksi sistem ekologi pada tingkat hirarki dan interaksinya dengan lingkungan. Populasi sebagai bagian dari hirarki sistem ekologi, menjadi unit dari dua dimensi, yaitu ekologi dan filogenetik. Interaksi satu populasi dengan populasi lain akan membentuk suatu sistem yang disebut dengan komunitas.
Konsep Ekologi Kelompok Tumbuhan Padi
Bidang ekologi yang berkaitan dengan populasi adalah ekologi populasi, saat dinamika populasi menjadi masalah utamanya. Kelompok tumbuhan padi yang hidup di sebidang sawah, berdasarkan konsep ekologi merupakan suatu populasi.
Pengertian populasi dijelaskan dalam buku Ekologi Lingkungan yang disusun oleh Yoga Priastomo, Efbertias Sitorus (2021:60). Dikatakan dalam buku tersebut, pengertian populasi adalah kumpulan organisme yang terdiri dari spesies sama, serta hidup atau menempati wilayah dan waktu yang sama.
ADVERTISEMENT
Setiap populasi memiliki karakter tertentu yang menjadi ciri khasnya. Karakteristik tersebut muncul sebagai akibat dari interaksi yang terjadi pada antar anggota dalam populasi. Beberapa karakteristik populasi yang dapat diamati antara lain,
Densitas populasi adalah besarnya populasi dalam suatu unit ruang, yang dinyatakan sebagai jumlah individu-individu dalam setiap unit atau volume. Densitas populasi juga dikenal dengan kerapatan atau kepadatan populasi.
Individu-individu yang ada dalam populasi mengalami penyebaran di dalam habitatnya yang disebut pola distribusi interen. Distribusi interen terdiri atas tiga pola, antara lain distribusi seragam, distribusi acak, dan distribusi berkelompok.
Natalitas merupakan kemampuan populasi untuk bertambah melalui reproduksi individu baru yang terjadi karena dilahirkan, bertumbuh, atau karena pembelahan sel.
ADVERTISEMENT
Mortalitas adalah jumlah individu yang mati dalam populasi untuk suatu periode waktu tertentu. Kematian dapat terjadi karena adanya lingkungan yang merugikan, persaingan, mangsa, atau penyakit.
Pertumbuhan pada populasi dapat terjadi karena masuknya organisme baru yang sesuai, berkembangnya suatu organisme, atau musnahnya musuh alami.
Sebaran umur merupakan karakteristik pada populasi yang akan mempengaruhi angka kelahiran dan kematian. Perbandingan dari berbagai golongan umur individu-individu dalam populasi akan menentukan status reproduktif yang terjadi pada populasi.
Kelompok tumbuhan padi yang hidup di sebidang sawah, berdasarkan konsep ekologi merupakan suatu populasi. Hal tersebut berdasarkan pada kelompok tumbuhan padi yang merupakan kumpulan organisme yang terdiri dari spesies sama, serta hidup atau menempati wilayah yang sama berupa sebidang sawah.(DK)
ADVERTISEMENT