Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Konsep Pancasila Pertama Kali Dikemukakan oleh Siapa? Ini Sejarahnya
5 Februari 2023 17:38 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kita tahu bahwa Pancasila adalah dasar negara Indonesia. Oleh sebab itu, kita harus bertingkah laku sesuai dengan nilai-nilai yang ada pada Pancasila. Bahkan, pemerintahan Indonesia pun dilaksanakan sesuai dengan dasar negara tersebut. Namun, tahukah kamu konsep Pancasila pertama kali dikemukakan oleh siapa?
ADVERTISEMENT
Ya, orang yang mengemukakan konsep ini sebagai dasar negara kita adalah Ir. Soekarno sebelum beliau menjadi Presiden pertama Indonesia. Bagaimana sejarahnya? Simak uraian lengkapnya di dalam artikel berikut ini.
Konsep Pancasila Pertama Kali Dikemukakan oleh Soekarno
Jadi, konsep Pancasila pertama kali dikemukakan Soekarno pada tanggal 1 Juni 1945 ketika Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau BPUPKI menyelenggarakan sidang pertamanya. Itulah mengapa, kini tanggal 1 Juni diperingati sebagai Hari Kelahiran Pancasila.
Pada kesempatan yang sama, ada juga usulan mengenai isi dasar negara yang kelak dinamakan Pancasila. Ketiga orang tersebut adalah Ir. Soekarno, Moh. Yamin, dan Soepomo.
Meskipun konsep Pancasila sudah ada sejak sidang BPUPKI pertama, namun isi dari dasar negara belum berhasil ditetapkan meskipun sudah ada usulan. Oleh sebab itu, ketua dari BPUPKI membentuk Panitia Sembilan untuk mendiskusikan dasar negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Panitia Sembilan berhasil rancangan dasar negara yang berisi Piagam Jakarta. Namun setelah itu, Piagam Jakarta mengalami sedikit perubahan pada sila pertama sehingga menjadi Pancasila yang kita kenal sekarang.
Pancasila dalam Sutasoma
Meskipun konsep Pancasila sebagai dasar negara dikemukakan pada tahun 1945, namun sebenarnya istilah tersebut sudah ada sejak zaman Kerajaan Majapahit.
Mengutip buku Pasti Bisa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMA/MA Kelas X oleh Tim Ganesha Operation (2017:15), istilah Pancasila berhasal dari bahasa Sansekerta, yaitu panca dan syila. Panca berarti lima dan syila berarti dasar. Istilah ini terdapat dalam kitab Sutasoma.
Berdasarkan kitab Sutasoma, istilah Pancasila berarti perintah kesusilaan yang berisi lima larangan. Dengan demikian, Pancasila berarti seperangkat aturan yang menjadi pedoman dalam berperilaku agar sesuai ketentuan yang berlaku.
ADVERTISEMENT
Jadi, orang yang mengemukakan Pancasila pertama kali sebagai dasar negara adalah Ir. Soekarno. Namun istilah tersebut sudah ada di kitab Sutasoma yang dibuat pada zaman Kerajaan Majapahit. (LOV)