Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Konversi Gros ke Lusin, Contoh Soal, dan Jawabannya
8 Februari 2024 21:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Matematika adalah salah satu pelajaran wajib bagi siswa. Ada banyak materi pada pelajaran ini, misalnya konversi satuan kuantitas. 4,5 gross berapa lusin? Satuan lusin dan gros digunakan untuk menunjukkan jumlah barang.
ADVERTISEMENT
Agar bisa mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, siswa harus mengetahui konversi gros ke lusin terlebih dahulu. Dengan demikian, perhitungan yang dilakukan pasti tepat.
4,5 Gross Berapa Lusin?
Gros dan lusin termasuk dalam satuan kuantitas. Mengutip dari Prediksi Akurat ANBK SD/MI 2021/2022 Paket 1, Tim Pelita Eduka (2021:66), satuan kuantitas merupakan satuan ukuran yang digunakan untuk menunjukkan banyaknya barang atau benda.
Berikut adalah satuan kuantitas beserta konversinya.
Lantas, 4,5 gross berapa lusin? Simak cara menghitung dan jawabannya berikut ini.
4,5 x 12 = 54 lusin
Jadi, 4,5 gros adalah 54 lusin.
ADVERTISEMENT
Contoh Soal Konversi Satuan Kuantitas dan Jawabannya
Agar lebih memahami materi konversi satuan kuantitas, berikut beberapa contoh soal lengkap dengan jawabannya untuk dipelajari yang dikutip dari Sukses USBN Matematika untuk SD/MI, Tim Ganesha Operation (2019:75).
1. Toko busana “Berkah Online” mempunyai persediaan baju 20 kodi. Jika terjual 30 lusin, maka sisa persediaan baju ada…
a. 400 buah
b. 360 buah
c. 140 buah
d. 40 buah
Jawaban
Jadi, jawabannya d.
2. Berapa hasil dari 2¾ gros + 4 lusin - 186 buah?
a. 368 buah
ADVERTISEMENT
b. 352 buah
c. 342 buah
d. 258 buah
Jawaban
2¾ gros + 4 lusin - 186 buah = 396 buah + 48 buah - 186 buah = 258 buah
Jadi, jawabannya d.
3. 8 gros - 24 lusin + 120 buah = …
a. 62 lusin
b. 72 lusin
c. 82 lusin
d. 96 lusin
Jawaban
8 gros - 24 lusin + 120 buah = 96 lusin - 24 lusin + 10 lusin = 62 lusin
Jadi, jawabannya a.
4,5 gross berapa lusin? Jawaban yang tepat adalah adalah 54 lusin. Gunakan contoh soal untuk memperdalam pemahaman. (KRIS)