Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Kriteria Objek yang Diamati dalam Pembuatan Teks Laporan Hasil Observasi
21 Agustus 2022 17:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pernahkah kamu bertanya-tanya kenapa objek yang diamati dalam pembuatan teks laporan hasil observasi haruslah objek tunggal? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, kamu perlu mengingat kembali pengertian serta ciri-ciri dari teks laporan hasil observasi.
ADVERTISEMENT
Teks laporan hasil observasi adalah sebuah informasi sesuatu berdasarkan fakta dari hasil pengamatan yang dilakukan secara langsung. Informasi yang disampaikan biasanya berdasarkan objek keadaan alam, lingkungan, hewan, tumbuhan, sosial, dan sebuah peristiwa.
Objek Tunggal sebagai Objek yang Diamati dalam Pembuatan Teks Laporan Hasil Oservasi
Jawaban dari pertanyaan kenapa objek yang diamati dalam pembuatan teks laporan hasil observasi haruslah objek tunggal berhubungan langsung dengan ciri-ciri dan tujuan dibuatnya teks laporan hasil observasi tersebut.
Perlu kamu ingat bahwa teks laporan hasil observasi sifatnya informatif, komunikatif, dan objektif. Teks laporan hasil observasi berisikan sebuah informasi yang telah sesuai dari data yang diperoleh dengan tujuan agar lebih mudah dipahami oleh pembaca. Lantaran itulah, informasi yang didapat harus ditulis secara objektif dan sesuai fakta tidak boleh dilebih-lebihkan atau dikurangkan.
ADVERTISEMENT
Objek tunggal diperlukan karena proses observasi merupakan cara yang dilakukan dengan mengamati secara langsung suatu objek tertentu, sehingga melakukan pencatatan secara sistematis terhadap objek tersebut.
Tujuan Teks Laporan Hasil Observasi
Teks laporan hasil observasi biasanya dibuat dengan tujuan:
Fungsi Teks Hasil Laporan Observasi
Struktur Teks Hasil Observasi
Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi
Mengutip dari buku Teks Laporan Hasil Observasi untuk Tingkat SMP Kelas VII, Suhalasari Nasution, ciri-ciri teks laporan hasil observasi adalah:
Dari beberapa ulasan singkat tadi, bisa kamu pahami bahwa objek yang diamati dalam pembuatan teks laporan hasil observasi haruslah objek tunggal karena teks laporan hasil observasi adalah sebuah teks yang memberikan informasi secara umum, rinci dan detail tentang suatu objek berdasarkan fakta dari hasil pengamatan secara langsung.
ADVERTISEMENT
Objek tunggal yang akan dibicarakan umumnya seperti suatu benda, tumbuhan, hewan, konsep atau ekosistem tertentu. Objek tersebut haruslah tidak mengandung prasangka/dugaan/pemihakan yang menyimpang atau tidak tepat, karena penulis akan melaporkan apa yang dilihat dan diketahuinya berdasarkan hasil analisis serta observasinya. (DNR)