Kumpulan Contoh Soal Ide Pokok Paragraf dan Kunci Jawabannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
12 Juni 2021 16:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ide pokok. Sumber: unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ide pokok. Sumber: unsplash.com
ADVERTISEMENT
Ide pokok paragraf merupakan topik inti pembahasan dari suatu paragraf. Fungsi daripada ide pokok ini adalah sebagai kalimat penjelasan yang bertujuan menjelaskan gagasa dari ide pokok tersebut. Saat ini ada banyak sekali kumpulan contoh soal ide pokok paragraf dan kunci jawabannya yang bisa menjadi media belajar mandiri di rumah.
ADVERTISEMENT

Kumpulan Contoh Soal Ide Pokok Paragraf dan Kunci Jawabannya

Soal ide pokok paragraf. Sumber: unsplash.com
Berikut adalah contoh soal ide pokok paragraf dan kunci jawabannya yang dikutip dari buku Sukses UN Bahasa Indonesia untuk SMA/MA karya Tim Ganesha Operation (2019).
1. Pelestarian hutan Suaka Margasatwa Nantu di daerah Gorontalo sekarang ini semakin terancam. Penyebabnya yaitu adanya penambangan emas secara illegal. Ada ratusan penambang illegal.
Ide pokok dari paragraf di atas adalah …
a. Mencegah penambangan illegal di wilayah hutan Suaka Margasatwa Nantu
b. Ancaman terhadap pelestarian hutan di Suaka Margasatwa Nantu
c. Penyebab penambangan illegal di Suka Margasatwa Nantu
d. Penambangan illegal di Suaka Margasatwa Nantu
2. Memainkan alat musik sasando tidaklah mudah. Dibutuhkan harmonisasi perasaan dan teknik untuk menciptakan melodi-melodi. Selain itu, keterampilan jari juga dibutuhkan untuk memetik senar, seperti kecapi.
ADVERTISEMENT
Ide pokok dari contoh paragraf tersebut adalah …
a. Karakteristik alat musik sasando
b. Keterampilan bermain sasando
c. Bermain alat musik sasando itu sulit
d. Teknik bermain sasando
3. Pupuk organik merupakan jenis pupuk yang berasal dari sisa-sisa makhluk hidup. Pupuk organic ini berasal dari kotoran hewan. Selain itu, kotoran manusia juga bisa dibuat menjadi pupuk jenis ini. Sisa-sisa tanaman juga bisa digunakan untuk membuat pupuk organik.
Gagasan utama dari paragraf di atas yaitu …
a. Definisi pupuk organik
b. Sisa-sisa dari kotoran hewan
c. Pupuk dari kotoran hewan
d. Limbah manusia dapat digunakan sebagai pupuk
4. Persahabatan Alex dan Raul sangat dekat. Pemikiran dan hobi mereka sangat cocok. Mereka sudah bersahabat sejak kecil. Hubungan keduanya sangat erat seperti kakak beradik.
ADVERTISEMENT
Gagasan utama bacaan di atas adalah …
a. Persahabatan yang erat
b. Bentuk persahabatan
c. Alex dan Raul tidak seperti kakak beradik
d. Persahabatan dua anak yang dekat
Demikian empat contoh soal untuk materi ide pokok paragraf. Semoga bermanfaat. (Anne)