Konten dari Pengguna

Kumpulan Hadits Pendek tentang Puasa Ramadhan untuk Umat Muslim

Berita Terkini
Penulis kumparan
16 April 2023 17:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Hadits Pendek tentang Puasa Ramadhan, Foto Pexels Craig Adderley
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Hadits Pendek tentang Puasa Ramadhan, Foto Pexels Craig Adderley
ADVERTISEMENT
Berbagai hal tentang puasa Ramadhan sudah diatur dalam Islam. Aturan-aturan tersebut ada juga di dalam hadits, seperti hadits pendek tentang puasa Ramadhan. Nah bila Anda penasaran dengan hadits tersebut, simak ulasan menarik di bawah ini.
ADVERTISEMENT

Hadits Pendek tentang Puasa Ramadhan

Apa sebenarnya hadits itu? Mengutip buku Pengantar Ilmu Hadits oleh Lukman Hakim (2022:4), hadits menurut istilah ahli hadits adalah: Apa yang disandarkan kepara Nabi Shallallahu Alaihi wa Sallam, baik berupa ucapan, perbuatan, penetapan, sifat, atau sirah beliau, baik sebelum kenabian atau sesudahnya.
Ada berbagai hadits dalam Islam. Salah satunya adalah hadits pendek tentang puasa Ramadhan. Berikut beberapa contohnya:

1. Dosa Diampuni

Jika ada seseorang yang beribadah di bulan Ramadhan dengan mengharap pahala serta iman, maka ia akan diampuni. Berikut haditsnya:
مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إيْمَا نًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ
Artinya: "Barangsiapa beribadah (menghidupkan) bulan Ramadhan dengan iman dan mengharapkan pahala, maka Allah akan mengampuni dosa-dosanya yang telah lampau.” (Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim).
Ilustrasi Hadits Pendek tentang Puasa Ramadhan, Foto Pexels Burak Kebapci

2. Keadaan Bulan Ramadhan

ADVERTISEMENT
Ada hadits yang menyatakan tentang keadaan di bulan Ramadhan serta apa yang harusnya kita lakukan. Berikut haditsnya
قَدْ جَاءَكُمْ شَهْرُ رَمَضَانَ شَهْرٌ مُبَارَكٌ افْتَرَضَ اللَّهُ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ يُفْتَحُ فِيهِ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ وَتُغَلُّ فِيهِ الشَّيَاطِينُ فِيهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ مَنْ حُرِمَ خَيْرَهَا فَقَدْ حُرِمَ
Artinya: "Telah datang kepada kalian bulan yang penuh berkah, diwajibkan kepada kalian beribadah puasa, dibukakanlah pintu-pintu surga serta ditutuplah pintu-pintu neraka dan setan-setan dibelenggu. Di dalamnya terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan. Barangsiapa yang tidak mendapatkan kebaikannya berarti ia telah benar-benar terhalang atau terjauhkan (dari kebaikan)." (Hadits Riwayat Ahmad)

3. Hilal

Hadits ketiga berkaitan dengan hilal untuk menentukan puasa. Berikut hadits lengkapnya dari Abu Hurairah RA bahwa Rasulullah SAW bersabda:
ADVERTISEMENT
صُومُوا لِرُؤْيَتِهِ وَأَفْطِرُوا لِرُؤْيَتِهِ فَإِنْ غُبِّيَ عَلَيْكُمْ فَأَكْمِلُوا عِدَّةَ شَعْبَانَ ثَلَاثِينَ
Artinya: "Berpuasalah kalian karena melihatnya (hilal) dan berhari rayalah karena melihatnya, bila hilal hilang dari penglihatanmu maka sempurnakan bilangan Sya'ban hingga tiga puluh hari." (Hadits Riwayat Bukhari)
Itulah beberapa hadits pendek tentang puasa Ramadhan. Semoga menambah ilmu agama kita tentang ibadah di bulan yang suci ini. (LOV)