Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Letak Kalimat Definisi pada Struktur Teks Eksplanasi
11 November 2022 17:16 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam teks eksplanasi biasanya terdapat kalimat definisi yang terletak pada struktur pernyataan umum. Seperti yang diketahui, teks eksplanasi terdiri dari beberapa struktur yang meliputi pernyataan umum, deretan penjelasan (eksplanasi), dan interpretasi (kesimpulan). Teks eksplanasi menjelaskan tentang proses terjadinya suatu peristiwa, baik berupa alam, sosial, maupun budaya. Teks eksplanasi memuat serangkaian fakta yang terangkum secara kronologis maupun berdasarkan kausalitas atau hubungan sebab-akibat. Lalu, mengapa kalimat definisi terletak pada struktur pernyataan umum? Simak penjelasannya di artikel ini.
ADVERTISEMENT
Struktur Teks Eksplanasi
Teks eksplanasi dibuat dengan menerapkan bahasa baku dalam setiap penjelasannya. Tujuannya yakni agar pembaca dapat lebih mudah memahami tulisan tersebut dengan baik. Penulis diimbau untuk menggunakan bahasa formal (Bahasa Indonesia) dan kalimat yang efektif. Adapun struktur teks eksplanasi yang perlu diketahui yakni sebagai berikut:
1. Pernyataan Umum
Pernyataan umum merupakan struktur teks eksplanasi yang digunakan sebagai awal pembuka pembahasan. Agar bisa membuat pernyataan umum, maka kamu bisa memasukkan informasi yang sederhana tentang fenomena atau peristiwa yang dibahas. Contohnya, dengan menyertakan kalimat definisi dari topik tersebut. Mengutip buku Bestie Book Bahasa Indonesia SMA/MA Kelas X, XI, & XII oleh The King Eduka (2022), kalimat definisi adalah kalimat yang menjelaskan tentang keterangan, makna, atau ciri utama dari suatu proses, benda, orang, ataupun aktivitas.
ADVERTISEMENT
2. Urutan Sebab-Akibat
Urutan sebab-akibat merupakan bagian utama dari teks eksplanasi yang menjelaskan tentang urutan kejadian mulai dari sebab hingga akibat. Bagian ini menggambarkan bagaimana proses dimulai secara lebih detail, tahapan apa saja yang dilakukan, hingga fenomena tersebut dapat terjadi.
3. Interpretasi
Bagian interpretasi atau kesimpulan diisi dengan argumen atau sudut pandang dari penulis mengenai fenomena yang dibahas tersebut. Meskipun berisi tentang sudut pandang pribadi, namun harus tetap berlandaskan data dari fenomena itu sendiri. Pastinya, interpretasi harus ditulis secara singkat dan jelas.
Usai menyimak pemaparan di atas, bisa dipahami bahwa kalimat definisi terletak di bagian struktur pernyataan umum teks eksplanasi. Kalimat definisi dalam Bahasa Indonesia memaparkan tentang pengertian suatu peristiwa, benda, atau orang secara lebih detail. (DLA)
ADVERTISEMENT