Konten dari Pengguna

Lima Cabang Iman dari Ranah Amalun Bil Arkhan

Berita Terkini
Penulis kumparan
1 Oktober 2024 20:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Amalun Bil Arkan! Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Fadkhera Official
zoom-in-whitePerbesar
Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Amalun Bil Arkan! Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Fadkhera Official
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perjalanan spiritual seorang muslim sangatlah kompleks dan ada beberapa hal mendasar yang wajib dipahami. Salah satunya adalah soal iman. Membahas mengenai iman, ada satu pertanyaan menarik yaitu sebutkan lima cabang iman dari ranah amalun bil arkan.
ADVERTISEMENT
Bagi beberapa umat muslim pertanyaan ini mungkin belum familiar. Akan tetapi, wajib diketahui dan dipahami bersama agar bisa menjalankan seluruh perintah dan menjauhi larangan dari Allah Swt.

Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Amalun Bil Arkan! Ini Jawabannya

Sebutkan Lima Cabang Iman dari Ranah Amalun Bil Arkan! Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Fadkhera Official
Jika ingin menjawab pertanyaan sebutkan lima cabang iman dari ranah amalun bil arkan, maka hal pertama yang wajib diketahui adalah pengertian dari amalun bil arkan.
Dikutip dari buku Muhammad Zulqarnain Sang Pemilik Strategi Global karya Arwani Hasan, (2020) pengertian dari amalun bil arkan adalah implementasi iman atau penentuan sikap hidup dari pilihan takdir (pandangan rancangan hidup).
Sehingga iman dari ranah amalun bil arkan merupakan iman yang diamalkan dengan cara perbuatan yang dilakukan oleh anggota badan. Hal tersebut yang membuat iman ini bisa terlihat dengan jelas.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah lima cabang iman dari ranah amalun bil arkan yang wajib diketahui oleh umat Islam.

1. Mengucapkan Syahadat

Cabang iman ini yang pertama dan jelas bisa dilihat adalah mengucapkan kalimat syahadat. Mengucapkan kalimat syahadat merupakan salah satu bentuk iman kepada Allah Swt dan juga Rasulullah Saw. sekaligus menjadi salah satu syarat jika ingin masuk Islam.

2. Melaksanakan Salat

Melaksanakan salat menjadi cabang lainnya dari iman ranah amalun bil arkan. Salat sendiri adalah tiang agama sehingga seluruh umat muslim diwajibkan untuk menjalankan salat, khususnya adalah salat lima waktu.

2. Membayar Zakat

Ibadah lainnya yang bisa dilihat dan bentuk dari iman adalah membayar zakat baik zakat fitrah maupun zakat mal. Zakat sendiri memiliki banyak manfaat untuk diri sendiri maupun untuk orang lain.
ADVERTISEMENT

4. Melaksanakan Puasa

Puasa adalah bentuk ibadah yang dilakukan dengan cara menahan hawa nafsu, lapar dan haus dari matahari terbit hingga matahari terbenam. Ibadah ini jelas bisa dilihat oleh siapa saja. Salah satu puasa yang hukumnya wajib adalah puasa di bulan Ramadhan.

5. Melaksanakan Haji

Cabang iman di ranah amalun bil arkan atau bisa dilihat yang terakhir adalah melaksanakan haji. Haji merupakan bentuk perjalanan ke Mekkah dan Madinah. Namun, ibadah ini hanya wajib bagi mereka yang sudah mampu secara fisik dan finansial.
Demikian adalah pembahasan mengenai jawaban dari pertanyaan sebutkan lima cabang iman dari ranah amalun bil arkan. (WWN)