news-card-video
15 Ramadhan 1446 HSabtu, 15 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Lirik dan Makna Lagu Around NIKI yang Viral di Media Sosial

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Maret 2025 23:47 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Lirik dan Makna Lagu Around NIKI. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Marius Masalar
zoom-in-whitePerbesar
Lirik dan Makna Lagu Around NIKI. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Marius Masalar
ADVERTISEMENT
Banyak yang penasaran dengan makna lagu Around NIKI yang viral di media sosial seperti Instagram dan TikTok. Perlu diketahui bahwa NIKI merupakan salah satu penyanyi asal Indonesia.
ADVERTISEMENT
Artis yang memiliki nama lengkap Nicole Zefanya ini meniti karir bermusiknya di bawah label rekaman Amerika Serikat, yakni 88rising.

Lirik dan Makna Lagu Around NIKI

Lirik dan Makna Lagu Around NIKI. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Michael Maasen
NIKI merupakan nama untuk penyanyi berdarah Indonesia yang memiliki nama asli Nicole Zefanya. Nicole merupakan penyanyi kelahiran Jakarta pada 24 Januari 1999 silam. Sejak kecil sudah terlihat bakatnya untuk bernyanyi.
Anak pertama dari Julia Josephine Tangkau itu semakin matang bernyanyi ketika menempuh pendidikan jurusan Musik Lipscomb University - Nashville, Tennessee. Penyanyi yang sering menyanyikan lagu dengan genre soul, R&B, dan gospel tersebut sudah memiliki banyak single dan album.
Penampilannya di kancah internasional juga tidak bisa dianggap remeh. Dirinya pernah menjadi penyanyi pembuka dalam konser Taylor Swift di Jakarta pada tahun 2014 silam. Salah satu lagunya yang terkenal adalah lagu berjudul Around.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman https://open.spotify.com lagu Around merupakanlagu yang menjadi bagian dari album Zephyr dan dirilis pada tahun 2018 lalu. Lagu iini memiliki genre R&B/Soul. Berikut adalah lirik lagu Around NIKI dikutip dari https://www.musixmatch.com.
ADVERTISEMENT
Jika penasaran dengan maknanya, lagu Around NIKI ini menceritakan mengenai perasaan NIKI yang suka dengan sahabatnya sendiri. Dalam lagu tersebut dijelaskan bahwa sahabatnya merupakan sahabat lamanya sejak sekolah.
Orang yang disukai tersebut selalu hadir ketika keadaan susah maupun senang, Ketulusannya membuat NIKI menaruh hati pada sosoknya. Namun, entah kenapa seiring berjalannya waktu hubungan tersebut menjadi renggang.
Melihat hubungannya semakin renggang, NIKI tidak menaruh banyak harapan kepada sahabatnya tersebut. Meski pun tidak dapat dipungkiri bahwa perasaannya masih sama dan akan terus dipendam.
Suatu saat nanti jika sahabatnya telah kembali padanya, dan mengungkapkan perasaan cintanya maka NIKI dengan senang hati akan menerimanya.
ADVERTISEMENT
Demikian adalah ulasan mengenai lirik dan makna lagu Around NIKI yang berseliweran di media sosial seperti Instagram dan TikTok. (WWN)