Konten dari Pengguna

Macam-Macam Tanda Peringatan di Tempat Umum yang Perlu Dikenali

Berita Terkini
Penulis kumparan
2 Januari 2024 17:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Macam-macam tanda peringatan di tempat umum - Sumber: pixabay.com/knerri61
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Macam-macam tanda peringatan di tempat umum - Sumber: pixabay.com/knerri61
ADVERTISEMENT
Macam-macam tanda peringatan di tempat umum tentunya dibuat dengan tujuan tertentu. Tujuan utama tanda tersebut adalah untuk memberikan informasi penting, petunjuk keamanan, atau peringatan terkait perilaku yang harus diikuti oleh pengunjung di area tersebut.
ADVERTISEMENT
Tanda peringatan juga dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan keselamatan pengguna tempat umum. Caranya adalah dengan memberikan informasi yang relevan atau mengingatkan tentang situasi tertentu.

Macam-Macam Tanda Peringatan di Tempat Umum, Apa Saja?

Ilustrasi Macam-macam tanda peringatan di tempat umum - Sumber: pixabay.com/gaertringen
Tanda peringatan di tempat umum adalah lambang atau papan yang ditempatkan di lokasi umum atau fasilitas publik. Fungsinya adalah untuk memberikan informasi, peringatan, atau petunjuk kepada orang-orang yang berada di area atau tempat tersebut.
Berdasarkan buku Arif Cerdas Untuk Sekolah Dasar Kelas 3, Christiana Umi, (2020), tanda peringatan biasanya menggunakan simbol, gambar, atau ikon yang mudah dipahami. Terutama bagi mereka yang mungkin tidak memahami bahasa tertentu.
Berikut adalah beberapa macam-macam tanda peringatan di tempat umum yang perlu dikenali:
ADVERTISEMENT

1. Tanda Larangan

Tanda-tanda ini memberikan peringatan untuk menghindari atau melarang suatu tindakan tertentu. Contohnya, larangan merokok, larangan membawa binatang peliharaan, atau larangan memasuki area tertentu.

2. Tanda Keselamatan

Tanda-tanda ini memberikan petunjuk dan informasi terkait keselamatan. Contohnya, lokasi alat pemadam kebakaran, rute evakuasi, dan tempat pertolongan pertama.

3. Tanda Evakuasi

Berbagai tanda evakuasi biasanya menunjukkan rute evakuasi yang harus diikuti dalam situasi darurat. Biasanya, tanda-tanda ini memiliki gambar panah atau petunjuk yang mengarah ke jalur aman.

4. Tanda Peringatan

Tanda ini artinya ada peringatan tentang potensi bahaya atau risiko. Berfungsi untuk menghindari kecelakaan atau cedera dengan memberikan tahu orang-orang tentang bahaya. Contohnya, tanda bahaya tumpahan air, atau tanda bahaya jatuh.

5. Tanda Petunjuk

Tanda ini memberikan arahan atau panduan ke lokasi atau tujuan tertentu. Fungsi utamanya adalah untuk membantu orang menemukan jalan mereka, seperti tanda petunjuk ke pintu keluar, toilet, atau lokasi penting lainnya.
ADVERTISEMENT

6. Tanda Informasi

Jika melihat ada tanda ini, artinya ada informasi umum atau spesifik yang perlu dipahami tentang suatu hal. Berfungsi untuk memberikan wawasan kepada orang-orang. Contohnya, informasi pentingnya mencuci tangan, penggunaan masker, atau tempat sampah medis.
Pemasangan macam-macam tanda peringatan di tempat umum bertujuan untuk melindungi keselamatan dan kesejahteraan masyarakat. Termasuk membantu menciptakan lingkungan yang lebih aman dan terorganisir. (DNR)