news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Makna Lirik Lagu Lathi, Bahaya Toxic Relationship

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
27 Oktober 2020 14:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Makna Lagu Lathi, Foto: Youtube
zoom-in-whitePerbesar
Makna Lagu Lathi, Foto: Youtube
ADVERTISEMENT
Makna lirik lagu Lathi ternyata punya makna dari bahaya toxic relationship. Lagu Lathi yang merupakan hasil kolaborasi Weird Genius dengan Sara Fajira berhasil membuat rekor di Spotify beberapa bulan lalu. Lagu ini bahkan viral dimana-mana karena sukses masuk tanggal lagu Indonesia top 50 dengan durasi yang cukup lama.
ADVERTISEMENT
Musik bergenre elektronik, pop, dan khas Jawa ini telah didengarkan lebih dari 19 juta lebih di Spotify. Kesuksesan lagu tersebut bukan tanpa sebab, ada beberapa konten kreator dan influencer ternama yang ikut serta berkarya dalam lagu Lathi, yaitu Eka Gustiawana Gerald, dan Reza Arap.
Lagu Lathi ini bahkan berhasil mengalahkan rekor dari lagu Hindia yang berjudul ‘Secukupnya’ yang sebelumnya ada di puncak tangga lagu dalam empat pekan di awal tahun 2020. Selain itu, lirik lagunya pun punya beberapa makna yang tersirat.

Makna Lirik Lagu Lathi Oleh Eka Gustiwana

Eka Gustiwana menjelaskan tentang makna lirik lagu Lathi dalam Youtube Ganjar Pranowo, ia mengatakan bahwa inti lagu tersebut adalah tentang seseorang yang sedang tenggelam dalam hubungan cinta, namun hubungan mereka tidak sehat atau sebutan populernya adalah toxic relationship.
ADVERTISEMENT
Eka menjelaskan jika ritme lagunya yang awal pelan, sedih, tetapi saat memasuki chorus meledak untuk menjelaskan secara emosional makna yang tersirat dalam lagu itu. Ia juga mengatakan bahwa dalam video klipnya terdapat rantai-rantai, lalu dilepaskan.
Hal itu ibarat berada dalam toxic relationship, lalu harus diselesaikan secepatnya, kalau tidak salah satunya meledak-ledak. Eka berharap pesan yang disampaikan dalam lagu ini bisa diterima oleh para pendengarnya.
(RDY)