Manfaat Tawakal dalam Kehidupan Sehari-hari Umat Muslim

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
9 Juni 2021 14:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi orang berdoa, sumber: www.freepik.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi orang berdoa, sumber: www.freepik.com
ADVERTISEMENT
Tawakal merupakan bagian dari iman, oleh karena itu dengan bertawakal kepada Allah SWT umat muslim dapat membuktikan keimanannya. Tawakal sendiri boleh dilakukan ketika seseorang sudah melalui tahap ikhtiar atau berusaha secara sungguh-sungguh. Setelah berusaha dengan sungguh-sungguh seseorang dapat bertawakal dengan menyerahkan hasil yang dia dapat hanya kepada Allah SWT. Bagi seorang muslim yang memahami arti tawakal, maka tidak ada usahanya yang sia-sia.
ADVERTISEMENT
Arti dari tawakal adalah berserah diri kepada Allah SWT. Dikutip dari buku yang berjudul Hakekat Tasawuf, Abdul Qadir Isa, Taufik Damas, Lc., Afrizal Lubis, Lc (2005:255), Ibnu Ujaibah mengatakan, tawakal adalah kepercayaan hati terhadap Allah, sampai dia tidak bergantung kepada sesuatu selain-Nya. Dengan kata lain, tawakal adalah bergantung dan bertumpu kepada Allah dalam segala sesuatu, berdasarkan pengetahuan bahwa Dia Maha Mengetahui segala sesuatu. Selain itu, tawakal juga menuntut subyek untuk melebihkan semua yang ada dalam kekuasaan Allah lebih dipercaya daripada di tangan subyek.”

Manfaat Tawakal dalam kehidupan Umat Muslim

Perilaku tawakal memiliki banyak manfaat dalam kehidupan umat muslim sehari-hari, misalnya seperti berikut ini.
1. Mendapatkan kemudahan dunia dan akhirat.
Sebesar apapun ujian yang dihadapi seseorang, Allah SWT akan memberikan kemudahan jika orang itu bertawakal. Seperti tercantum dalam surat Ath-Thalaq ayat 1-2, yang artinya:
ADVERTISEMENT
“Barang siapa yang bertawakal kepada allah niscaya dia akan membukakan jalan keluarnya dan dia memberikan rejekinya dari arah yang tidak disangka sangka. dan barang siapa yang bertawakal kepadanya kepada allah niscaya allah akan mencukupkan keperluannya. Sesungguhnya allah melaksanakan tugasnya, sungguh dia telah mengadakan ketentuan bagi setiap.”(QS. Ath Thalaq: 1-2)
2. Tidak dikuasai oleh setan.
Saat seseorang bertawakal setan akan sulit menggoda. Sehingga setan tidak bisa menguasai orang-orang yang bertawakal karena orang-orang yang bertawakal begitu dekat dengan Allah SWT. Hal ini seperti terdapat dalam surat An-Nahl ayat 99, yang artinya:
“Sungguh, setan itu tidak akan berpengaruh terhadap orang yang beriman dan bertawakal kepada Tuhan.” (QS. An Nahl: 99)
3. Mendapatkan rezeki yang cukup.
ADVERTISEMENT
Bagi seseorang yang bersikap tawakal Allah akan memberinya rezeki yang cukup. Hal ini dikarenakan Allah mencintai dan menyayangi orang yang bertawakal. Seperti terdapat dalam surat Ali-Imran ayat 159, yang artinya:
“Sesungguhnya allah itu mencintai dan menyayangi orang orang yang bertawakal.” (QS. Ali Imran :159)
Demikian informasi mengenai manfaat tawakal dalam kehidupan sehari-hari umat muslim. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kita semua. (WWN)