Konten dari Pengguna

Mengenal Macam-Macam Penyakit Paru-Paru Lengkap dengan Penyebabnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
25 Februari 2024 17:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Macam-macam penyakit paru-paru. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Macam-macam penyakit paru-paru. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Paru-paru merupakan organ pernapasan yang memiliki peranan penting bagi tubuh. Jika fungsi paru-paru terganggu, maka kemampuan seseorang untuk bernapas juga akan terganggu. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui macam-macam penyakit paru-paru.
ADVERTISEMENT
Baru dengan begitu, setiap orang bisa melakukan langkah pencegahan agar tidak terkena penyakit tersebut. Salah satunya adalah dengan senantiasa menerapkan pola hidup sehat dan tidak merokok.

Macam-Macam Penyakit Paru-Paru dan Penyebabnya

Macam-macam penyakit paru-paru. Sumber; Pexels.com
Berikut ini adalah penjelasan tentang macam-macam penyakit paru-paru lengkap dengan penyebabnya yang penting untuk diketahui dikutip dari buku Ensiklopedi Macam-Macam Penyakit: Panu hingga Wasir (Hemoroid), Atma Endris dkk (2021).

1. Pneumonia

Pneumonia merupakan infeksi yang menyebabkan kantung udara di paru-paru menjadi meradang dan membengkak. Kondisi ini lebih dikenal dengan sebutan paru-paru basah, karena paru-paru akan dipenuhi oleh cairan atau nanah.
Adapun penyebab pneumonia adalah infeksi bakteri, jamur, atau virus. Sedangkan penularannya dapat terjadi melalui udara yang terkontaminasi kuman dari penderita yang batuk atau bersin.
ADVERTISEMENT

2. Tuberkulosis

Tuberkulosis atau TBC merupakan penyakit paru-paru yang disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis. Bakteri ini bukan hanya bisa menyerang paru-paru, tetapi juga menyebar ke bagian tubuh lain, seperti kelenjar getah bening, tulang, sistem saraf pusat, dan ginjal.
Bakteri penyebab TBC bisa menyebar di udara melalui percikan dahak ataupun cairan dari saluran pernapasan si penderita. Contohnya ketika batuk atau bersin.

3. Bronkitis

Bronkitis merupakan peradangan yang terjadi pada saluran bronkus atau saluran yang menghubungkan tenggorokan ke paru-paru. Adapun salah satu penyebab yang paling umum adalah karena infeksi virus.
Virus ini dapat ditularkan oleh penderita melalui percikan dahak yang dikeluarkannya. Apabila percikan dahak terhirup atau tertelan orang lain, maka akan menginfeksi saluran bronkus orang tersebut.

4. Asma

Asma merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan peradangan dan penyempitan saluran pernapasan. Umumnya, penderita asma mempunyai saluran pernapasan yang lebih sensitif. Sementara saat terpapar alergen, penderita asma akan mengalami saluran pernapasan yang meradang, membengkak, dan menyempit.
ADVERTISEMENT
Demikian ulasan macam-macam penyakit paru-paru dan penyebabnya yang penting untuk disimak. Untuk meminimalisir risiko penularan dan penyebaran penyakit, pastikan untuk senantiasa menerapkan pola hidup sehat, ya. (Anne)