Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Makna Kata Rahmah Menurut Bahasa
19 Desember 2022 18:38 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pada uraian kali ini, kita akan membahas tentang makna kata rahmah menurut bahasa. Namun, bukan menurut bahasa Indonesia.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, kata rahmah tidak terdapat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Jadi, dapat dikatakan bahwa kata rahmah bukan merupakan bahasa Indonesia atau bukan merupakan bahasa baku dalam bahasa Indonesia.
Lantas apakah makna kata rahmah menurut bahasa dan dari mana asal kata rahmah itu? Yuk, kenali makna dari kata rahmah dalam uraian berikut ini!
Makna Kata Rahmah Menurut Bahasa
Kata Rahmah berasal dari bahasa Arab yang artinya adalah kasih sayang. Muhammad Syafi’ie el-Bantanie (2010: 189) dalam bukunya yang berjudul Shalat Tarik Jodoh (Cara Ampuh Mendapatkan Jodoh Idaman) menjelaskan bahwa kata rahmah berasal dari kata rahima yang berarti kasih yang menuntut timbulnya perbuatan baik terhadap yang dikasihi.
Muhammad Syafi’ie el-Bantanie pun menjelaskan bahwa rahmah adalah rasa kasih sayang yang membuahkan perbuatan baik dari orang yang mengasihi kepada orang yang dikasihi tanpa mengharap imbalan. Selain itu, kata rahmah juga mencerminkan sikap saling memahami kekurangan masing-masing, kemudian mengusahakan untuk saling melengkapi.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan penjelasan dari Muhammad Syafi’ie el-Bantanie, kita dapat memahami bahwa kata rahmah memiliki makna sebagai kasih sayang. Selain memiliki makna kasih sayang, kata rahmah juga memiliki makna kelembutan hati.
Hal ini dijelaskan oleh Amirulloh Syarbini dalam bukunya yang berjudul Model Pendidikan Karakter dalam Keluarga. Menurut Syarbini (2014: 27), kata ini (rahmah) mengandung makna kelembutan hati yang mengharuskan pemberinya berbuat baik kepada orang yang diberi rahmah. Syarbini juga menjelaskan bahwa rahmah juga bisa dipahami sebagai kondisi psikologis yang muncul di dalam hati akibat menyaksikan ketidakberdayaan sehingga mendorong yang bersangkutan untuk memberdayakannya.
Pada kitab suci umat Islam, kata rahmah pun memiliki penjelasan. Salah satunya adalah rahmah berarti agama Islam. Adapun ayat yang menjelaskan makna ini adalah Alquran Surat Asy-Syura’ ayat 8.
ADVERTISEMENT
Ayat tersebut menjelaskan bahwa rahmah memiliki makna Islam sebab Allah SWT memasukkan orang-orang yang Allah kehendaki ke dalam rahmah-Nya berupa hidayah guna berpegang kepada ajaran agama Islam. Wallahu a’lam bish-shawab. Guna mengetahui penjelasan lebih detail tentang makna kata rahmah dalam Alquran, Anda dapat belajar bersama guru agama Islam atau ustaz.
Kebenaran hanya milik Allah SWT, sedangkan kesalahan datang dari manusia itu sendiri. Semoga Allah SWT memudahkan urusan kita dan mengampuni kesalahan kita. Aamiin Ya Rabbal Alamin. (AA)
ADVERTISEMENT