Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Manfaat Musik Pop bagi Para Pendengarnya
11 Desember 2023 21:34 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Sejarah Musik dan Apresiasi Seni, Widhyatama (2012: 14), sebutan tersebut merujuk pada musik populer. Musik pop juga dikenal sebagai musik yang cocok untuk semua kalangan baik muda ataupun tua.
Manfaat Musik Pop bagi Para Pendengarnya
Musik dapat memberikan manfaat pada kesehatan otak, khususnya meningkatkan dopamin. Dopamin merupakan neurotransmiter dan bahan kimia di dalam tubuh yang bertugas untuk mengirimkan sinyal ke otak. Melalui musik, para penggemarnya akan merasa senang.
Sama seperti ketika akhirnya makan setelah kelaparan. Musik juga dapat memberikan manfaat berupa meningkatkan kekebalan tubuh, merangsang endorfin, dan membantu dalam perawatan penyakit. Ada banyak aliran atau jenis musik hiburan di masyarakat.
Musik yang sepenuhnya merupakan musik hiburan yang menekankan kenikmatan bagi pendengarnya di namakan musik pop. Berikut beberapa manfaat menengarkan musik pop.
ADVERTISEMENT
1. Meningkatkan Suasana Hati
Musik dapat memengaruhi suasana hati atau mood seseorang, sehingga kerap digunakan sebagai salah satu terapi relaksasi. Mendengarkan musik dengan nada yang ceria dapat meningkatkan suasana hati seseorang.
Seseorang bisa mendengarkan musik sembari olahraga atau melakukan aktivitas lain. Musik biasanya dimanfaatkan sebagai terapi untuk mengatasi masalah kesehatan emosional, meningkatkan konsentrasi dan memori serta menjaga kesehatan otak.
2. Mengatasi Gangguan Tidur
Jika seseorang mengalami gangguan tidur, seperti insomnia, musik bisa menjadi solusi untuk mengatasinya. Mendengarkan musik sebelum tidur memiliki kualitas tidur yang lebih baik daripada yang tidak mendengarkan musik.
Musik dapat membuat tubuh dan pikiran terasa lebih rileks, sehingga memudahkan seseorang untuk terlelap. Pilihlah musik dengan alunan yang lembut dan pelan. Selain itu, hindari mendengarkan musik menggunakan headset atau earphone sebelum tidur.
ADVERTISEMENT
3. Mengatasi Stres
Manfaat musik lainnya adalah mengatasi atau mengelola stres. Orang yang mendengarkan musik akan lebih cepat pulih dari stres yang dialami dibandingkan dengan orang yang tidak.
Hal ini dikarenakan mendengarkan musik akan mengurangi pelepasan hormon kortisol atau hormon stres dalam tubuh. Selain itu, manfaat musik juga dapat mengurangi gejala depresi.
Musik yang sepenuhnya merupakan musik hiburan yang menekankan kenikmatan bagi pendengarnya dinamakan musik pop . Setiap orang memiliki selera musik yang berbeda-beda, sehingga manfaat musik yang diperoleh perlu disesuaikan dengan jenis musik yang disukai. (Gin)