Konten dari Pengguna

Niat Sholat Qobliyah Dzuhur dan Tata Cara Melaksanakannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Juli 2024 17:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Niat Sholat Qobliyah Dzuhur. Sumber: Unsplash/Rachid Oucharia
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Niat Sholat Qobliyah Dzuhur. Sumber: Unsplash/Rachid Oucharia
ADVERTISEMENT
Niat sholat qobliyah Dzuhur adalah niat yang perlu dibaca ketika melaksanakan salat qobliyah zuhur. Salat sunah ini termasuk ke dalam salat sunah rawatib dan waktu pengerjaannya sebelum melakukan salat zuhur.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diketahui, umat muslim tidak hanya diwajibkan untuk menjalankan salat wajib, tetapi juga dianjurkan untuk salat sunah. Oleh karena itu, salat qobliyah zuhur dapat menjadi salah satu amalan sunah alternatif yang dilakukan untuk meraih pahala yang lebih besar.

Cara dan Niat Sholat Qobliyah Dzuhur

Ilustrasi Niat Sholat Qobliyah Dzuhur. Sumber: Unsplash/Bimbingan Islam
Salat qobliyah zuhur bisa dilakukan 2 atau 4 rakaat sebelum zuhur. Berikut adalah cara dan niat sholat qobliyah Dzuhur:

1. Membaca Niat

Dikutip dari laman lampung.nu.or.id, berikut adalah bacaan niatnya:
Ushalli sunnatadh dhuhri rok’ataini qobliyatan mustaqbilal qiblati lillahi ta’ala.
Artinya: “Aku niat mengerjakan salat sunah sebelum zuhur 2 rakaat, menghadap kiblat karena Allah Ta’ala”.

2. Takbiratul Ihram

Bacaan takbiratul ihram adalah Allahu akbar. Saat takbir, disunahkan mengangkat kedua tangan. Bagi laki-laki dengan cara posisi tangan berada di atas pundak, jari-jari agak direnggangkan, ujung jari-jari diluruskan dengan daun telinga bagian atas dan condong ke arah kiblat.
ADVERTISEMENT

3. Membaca Doa Iftitah

Disunnahkan membaca doa iftitah baik dalam salat wajib maupun salat sunah.

4. Membaca Surat Al-Fatihah

Setelah doa ifititah, selanjutnya membaca Surah Al-Fatihah

5. Membaca Surah Al-Quran

Setelah membaca surat Al-Fatihah, dianjurkan membaca surah-surah pendek dalam Al-Qur’an seperti Surat Al-Ikhlas dan Surat Al-Falaq.

6. Rukuk dengan Tuma’ninah

Saat rukuk membaca tasbih tiga kali

7. I’tidal

Setelah rukuk, bangkit dan tegak dan mengangkat kedua tangan setinggi telinga (laki-laki) atau dada (perempuan)

8. Sujud

Selesai i’tidal, lakukan sujud dengan dahi menyentuh lantai

9. Duduk di Antara Dua Sujud

Setelah sujud dilakukan, langkah selanjutnya yaitu duduk di antara dua sujud.

10. Sujud Kedua

Gerakan sujud kedua membaca dengan bacaan yang sama sebelumnya. Setelah itu berdiri mengulang seperti rakaat pertama

11. Membaca Tasyahud Akhir

Posisi duduk yang disunahkan dalam tasyahud awal adalah duduk tawarruk, sementara pantat tetap menempel di tempat salat.
Posisi kedua tangan berada di atas paha, serta jari-jari tangan kanan dalam keadaan menggenggam selain jari telunjuk, sedangkan ujung ibu jari menyentuh pangkal jari telunjuk.
ADVERTISEMENT

12. Membaca Salam

Setelah membaca tasyahud akhir, kemudian membaca salam.
Tentunya, melaksanakan salat qobliyah zuhur akan memberikan keselamatan untuk terhindar dari api neraka. Agar dapat melaksanakan salat ini secara khusyuk dan tertib, maka perlu menghafal niat sholat qobliyah Dzuhur. (glg)