Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Nilai Minimal Masuk Fakultas Kedokteran dari UI sampai UGM
22 Juli 2022 17:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Berapa nilai minimal masuk fakultas kedokteran di PTN Indonesia? Sejak dulu, fakultas kedokteran terkenal sebagai fakultas yang sulit untuk ditembus karena standarnya yang sangat tinggi. Hal ini wajar, mengingat mahasiswa yang menjadi kriteria dalam fakultas kedokteran adalah mereka yang memiliki kecerdasan yang tinggi dan nilai yang unggul di atas rata-rata. Sebagai calon tenaga kesehatan, sudah selayaknya sumber daya manusianya dipilih berdasarkan kriteria yang terbaik. Lalu, berapa nilai minimal untuk bisa masuk ke fakultas kedokteran? Inilah nilai minimal yang ditetapkan pada masing-masing universitas.
ADVERTISEMENT
Nilai Minimal Masuk Fakultas Kedokteran
Mengutip buku From Dream to Habits oleh Hasanuddin Abdurakhman (2019), orang yang bercita-cita ingin menjadi dokter, maka harus kuliah di fakultas kedokteran sampai lulus dan mendapatkan gelar.
Pastinya, untuk bisa diterima di fakultas tersebut harus memenuhi berbagai persyaratan khusus, baik itu syarat fisik maupun syarat akademik. Adapun nilai minimal masuk fakultas kedokteran UGM dan PTN lainnya yaitu sebagai berikut:
1. UTBK Kedokteran UI
Nilai rata - rata yang diterima Universitas Indonesia untuk UTBK Kedokteran adalah ( 747,93). Nilai UTBK Kedokteran terendah adalah (724,38), sedangkan nilai UTBK Kedokteran yang tertinggi ( 798,55).
2. UTBK Kedokteran UGM
Nilai rata-rata UTBK Kedokteran UGM adalah (725,21). Sedangkan nilai UTBK Kedokteran yang terendah adalah (689,05). Lalu, untuk nilai UTBK Kedokteran tertinggi yaitu (809,84).
ADVERTISEMENT
3. UTBK Kedokteran Unair
Universitas Airlanggap mempunyai nilai rata-rata UTBK Kedokteran sebesar (726,94), sedangkan nilai UTBK terendah adalah (702,54). Lalu, nillai UTBK tertinggi yaitu (808,01)
4. UTBK Kedokteran Undip
Nilai rata-rata UTBK Kedokteran Undip yaitu ( 709,46). Lalu, untuk nilai UTBK Kedokteran terendah adalah ( 685,77). Sedangkan nilai UTBK Kedokteran tertinggi sebesar (770,48).
5. UTBK Kedokteran Unpad
Nilai rata-rata yang diterima dalam UTBK Kedokteran adalah (717,94). Sedangkan nilai UTBK Kedokteran terendah yaitu (694,17). Lalu, untuk nilai UTBK Kedokteran yang tertinggi adalah ( 780,52).
Nilai minimal masuk fakultas kedokteran Unair dan kampus lainnya yang sudah disebutkan di atas diharapkan dapat memotivasi kamu untuk lebih bersemangat meraih hasil yang maksimal. Dengan begitu, maka peluang menjadi dokter bisa lebih besar. (DLA)