Konten dari Pengguna

Pelangi Memiliki Berapa Warna? Ini Jawaban dan Penjelasannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
4 September 2024 17:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pelangi memiliki berapa warna - Sumber: pixabay.com/fietzfotos
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pelangi memiliki berapa warna - Sumber: pixabay.com/fietzfotos
ADVERTISEMENT
Pelangi memiliki berapa warna? Pelangi adalah fenomena alam yang menakjubkan dan sering dianggap sebagai simbol keindahan. Terbentuk dari hasil pembiasan, refleksi, dan dispersi cahaya matahari melalui tetesan air di udara, pelangi menampilkan spektrum warna yang memesona.
ADVERTISEMENT
Namun, mungkin tidak semua orang tahu berapa banyak warna yang sebenarnya dimiliki oleh pelangi. Untuk itulah, diperlukan adanya penjelasan mengenai jumlah dan susunan warna pada pelangi, serta proses ilmiah di balik kemunculannya yang memukau.

Pemahaman tentang Pelangi Memiliki Berapa Warna

Ilustrasi pelangi memiliki berapa warna - Sumber: pixabay.com/kanenori
Di Indonesia, ada salah satu lagu anak-anak tentang pelangi yang menyebutkan beberapa warnanya. Sayangnya, tidak semua warna disebutkan dalam lagu tersebut. Lantas, sebenarnya pelangi memiliki berapa warna?
Berdasarkan buku Ensiklopedia Fenomena Alam Seri II, Tjahjono Tri, (2024), dalam bahasa Inggris urutan warna pelangi biasa disebut dengan “Roy G. Biv” yang merupakan singkatan dari red, orange, yellow, green, blue, indigo, dan violet.
Di Indonesia, warna-warna tersebut lebih dikenal dengan akronim "MeJiKuHiBiNiU," yang terdiri dari:
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Pelangi terbentuk ketika sinar matahari mengenai tetesan air di udara, seperti setelah hujan. Cahaya matahari yang terdiri dari berbagai warna, mengalami pembiasan saat masuk ke dalam tetesan air, kemudian dipantulkan kembali hingga akhirnya dibiaskan keluar.
Proses inilah yang memecah cahaya putih matahari menjadi spektrum warna yang berbeda-beda, yang tampak sebagai pelangi dengan tujuh warna.
Meskipun pelangi memiliki tujuh warna, ada juga fenomena saat beberapa warna tambahan atau variasi warna dapat terlihat. Semuanya tergantung pada kondisi atmosfer dan ukuran tetesan air.
Sekarang sudah paham kan pelangi memiliki berapa warna? Pelangi adalah contoh spektakuler dari bagaimana cahaya dapat dibagi menjadi berbagai komponen warnanya, yang semuanya bisa dinikmati setelah hujan. (DNR)
ADVERTISEMENT