Pencipta Lirik Lagu Indonesia Raya WR Supratman dan Sejarahnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
17 Desember 2020 19:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pencipta lirik lagu Indonesia Raya. Foto: Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pencipta lirik lagu Indonesia Raya. Foto: Kumparan
ADVERTISEMENT
Pencipta lirik lagu Indonesia Raya yang merupakan lagu kebangsaan bangsa Indonesia adalah Wage Rudolf Supratman yang dikenal dengan nama WR Supratman.
ADVERTISEMENT
Sebagai pencipta lirik lagu Indonesia Raya, WR Supratman telah menuangkan doa, harapan, dan juga pujian untuk bangsa Indonesia dalam bentuk tiga stanza, atau tiga bait.

Pencipta lirik lagu Indonesia Raya menuliskan lirik dalam tiga bait

Pada tahun 1928, selepas rapat pleno yang kedua dalam Kongres Pemuda II, WR Supratman menunjukkan untuk pertama kalinya lagu kebangsaan kita yang awalnya berjudul Indonesia, menggunakan biolanya.
Waktu itu, Indonesia belumlah merdeka, sehingga penggunaan kata merdeka merdeka dalam lirik lagu Indonesia Raya belumlah diperbolehkan, sehingga WR Supratman sebagai pencipta lirik lagu Indonesia Raya mengubahnya menjadi mulia mulia.
Menggunakan ejaan lama, berikut ini adalah lirik asli lagu Indonesia Raya 3 stanza tahun 1928 yang ditulis oleh WR Soepratman:
ADVERTISEMENT
INDONESIA RAJA
Indonesia, tanah airkoe, Tanah toempah darahkoe, Disanalah akoe berdiri, Mendjaga Pandoe Iboekoe. Indonesia kebangsaankoe, Kebangsaan tanah airkoe, Marilah kita berseroe:
"Indonesia Bersatoe". Hidoeplah tanahkoe, Hidoeplah neg'rikoe, Bangsakoe, djiwakoe, semoea, Bangoenlah rajatnja, Bangoenlah badannja, Oentoek Indonesia Raja.
II
Indonesia, tanah jang moelia, Tanah kita jang kaja, Disanalah akoe hidoep, Oentoek s'lama-lamanja. Indonesia, tanah poesaka, Poesaka kita semoea, Marilah kita mendoa:
"Indonesia Bahagia". Soeboerlah tanahnja, Soeboerlah djiwanja, Bangsanja, rajatnja, semoeanja, Sedarlah hatinja, Sedarlah boedinja, Oentoek Indonesia Raja.
III
Indonesia, tanah jang soetji, Bagi kita disini, Disanalah kita berdiri, Mendjaga Iboe sedjati. Indonesia, tanah berseri, Tanah jang terkoetjintai, Marilah kita berdjandji:
"Indonesia Bersatoe" S'lamatlah rajatnja, S'lamatlah poet'ranja, Poelaoenja, laoetnja, semoea, Madjoelah neg'rinja,Madjoelah Pandoenja, Oentoek Indonesia Raja.
ADVERTISEMENT
Refrain
Indones', Indones', Moelia, Moelia, Tanahkoe, neg'rikoe jang koetjinta. Indones', Indones', Moelia, Moelia, Hidoeplah Indonesia Raja.
Sebagai pencipta lirik lagu Indonesia Raya, WR Supratman telah menuangkan doa, harapan serta pujiannya sebagai rakyat Indonesia terhadap negara kita tercinta, sudah sewajibnya jika kita menghargai lambang negara ini dengan mengetahui sejarahnya yang sudah diulas di atas.
Semoga bermanfaat! (Adelliarosa)