Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengertian, Antonim, dan Sinonim Keluar dalam KBBI
9 Januari 2023 18:46 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada banyak cara untuk melancarkan komunikasi, salah satunya dengan memperkaya kosakata. Salah satu kosakata yang sering diucapkan adalah keluar. Lalu, apa antonim dan sinonim keluar menurut KBBI? Secara umum, keluar adalah suatu kegiatan yang dilakukan untuk berpindah dari sebuah ruangan ke luar ruangan.
ADVERTISEMENT
Agar bisa mengetahui antonim dan sinonim dari berbagai kata, maka kita bisa menggunakan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kamus ini akan membantu kamu untuk mengetahui lawan dan persamaan dari sebuah kata. Selain itu, kamu juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui sinonim dan antonim dari kata keluar. Oleh karena itu, simak penjelasannya di sini.
Pengertian, Antonim, dan Sinonim Keluar dalam KBBI
Mengutip buku Update Paling Lengkap Drilling Semua Jenis Soal Tes CPNS oleh Windyastuti C. Unifah (2016), Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) bisa diakses secara online maupun offline untuk memudahkan masyarakat mencari pengertian dari suatu kata. Menurut KBBI, arti kata keluar yakni sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
1) bergerak dari sebelah dalam ke sebelah luar
Contoh: siswa-siswi akan keluar kelas untuk berolahraga.
2) tersembul
Contoh: bunga teratai itu keluar dari permukaan air
3) menampakkan diri; timbul; muncul
Contoh: pencuri itu keluar dari tempat persembunyiannya
4) terbit
Contoh: surat kabar tidak keluar hari ini
5) terlahir
Contoh: bayi itu sudah keluar dari perut ibunya
6) pergi ke luar (rumah dan sebagainya)
Contoh: ia baru saja keluar
7) diumumkan
Contoh: hasil ujian sudah keluar
8) berhenti dari perkumpulan (pekerjaan, sekolah, dan sebagainya)
Contoh: ia sudah keluar dari perusahaan itu
Sinonim Keluar
Sinonim merupakan dua kata atau lebih yang memiliki hubungan semantik satu sama lain dan bermakna sama meskipun pelafalannya berbeda. Adapun sinonim keluar di antara sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
● Tumbuh
● Bertunas
● Terbit
● Hidup
● Lahir
● Pergi
● Berkembang
● Muncul
● Timbul
● Bersemi
● Bertambah
● Maju
● Menanjak
● Meningkat
● Mekar
● Tongol
● Menongol
● Menonjol
● Menyembul
● Tampak
● Menjengul
● Kelihatan
● Mencuat
● Mengemuka
● Menjendul
● Bangkit
● Terangkat
● Mencetuskan
● Menyingsing
● Membuahkan
● Memicu
Antonim Keluar
Antonim adalah dua kata atau lebih yang memiliki makna bertolak belakang sesuai hubungan semantik. adapun antonim keluar yakni sebagai berikut:
● Masuk
● Menimbrung
● Timbrung
● Menerus
● Menerabas
● Menerobos
● Ikut
● Menembus
● Menyusup
● Menyerap
● Merasuk
● Melesap
● Meresap
● Merembes
ADVERTISEMENT
● Terobos
● Merintis
● Menyerang
● Menyerbu
● Membuka
● Mendobrak
● Menyerobot
● Meretas
● Memintas
Persamaan dan lawan kata keluar yang disebutkan di atas dapat dijadikan informasi yang bermanfaat untuk Anda. Dengan begitu, diharapkan kosakata Bahasa Indonesia Anda semakin bertambah luas. (DLA)