Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Cara Kerja Generator AC
3 November 2022 22:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Generator listrik mungkin sudah tidak asing bagi sebagian masyarakat. Alat bernama generator listrik ini sangat diperlukan dalam bangunan yang membutuhkan sumber listrik yang konstan dan stabil seperti di hotel, bandara, rumah sakit, dan juga pabrik. Adanya generator listrik dalam bangunan dapat mencegah gangguang-gangguan dalam megoperasikan bisnis. Maka dari itu, generator listrik sangat berguna bagi kehidupan sehari-hari. Lalu apa pengertian generator AC dan DC? Selain itu, bagaimana cara kerja generator AC? Simak ulasan lengkapnya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
Generator Listrik AC
Apa itu generator? Mengutip buku dengan judul Fisika Kelompok Teknologi dan Kesehatan Kelas XI karya Pauliza, dkk (2008), generator adalah alat untuk menghasilkan energi listrik. Biasanya generator menggukan induksi dari elektromagnetik. Cara kerja sebuah generator sangat sederhana. Generator memiliki energi gerak atau mekanik yang dapat mengubah menjadi energi listrik.
Terdapat banyak sumber gerak dari generator. Contoh paling sederhana adalah pembangkit listrik dengan tenaga angin. Generator tersebut dapat bergerak dan menghasilkan listrik karena adanya angin yang menyebabkan putaran pada kincir. Saat ini generator dapat dibedakan menjadi dua jenis, yakni generator AC dan juga DC.
Generator AC
Generator AC atau Alternating Current merupakan mesin yang dapat menghasilkan arus listrik bolak-balik. Pada umumnya, generator dengan jenis Alternating Current memiliki dua buah kabel dengan polaritas kutub negatif dan juga positif. Rangkaian tersebut memungkinkan kedua ujung kumparan tidak akan saling bersentuhan.
ADVERTISEMENT
Generator DC
Sementara pengertian generator DC atau Direct Current adalah mesin yang dapat digunakan untuk menghasilkan arus listrik yang searah. Perbedaan antara generator AC adalah generator DC tidak memiliki slip ring. Namun, generator DC mempunyai dua buah brush yang terletak di bagian kanan serta kiri kumparan. Ujung kumparan tersebut akan menyentuh brush dan menghasilkan arus listrik searah.
Adapun fungsi dari generator adalah menghasilkan energi listrik dengan cara mengubah gaya atau energi gerak. Sumber energi gerak pada generator sangat bermacam-macam. Air, gas alam, gelombang air laut, angin, dan matahari dapat membangkitkan generator.
Nah itulah pengertian, fungsi, dan cara kerja dari generator AC. Adanya generator dalam kehidupan sehari-hari dapat membantu berbagai aktivitas. Sebab, generator dapat menyimpan cadangan listrik. Beberapa tempat seperti rumah sakit, bandara, dan hotel menggunaan generator berupa genset untuk menyimpan cadangan listrik sehingga tidak perlu khawatir jika terjadi pemadaman listrik. (FAR)
ADVERTISEMENT