Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Cara Kerja Stomata pada Daun Tumbuhan
5 September 2022 19:46 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Makanan menjadi kebutuhan setiap makhluk hidup, tak terkecuali dengan tumbuhan . Jika manusia mengisi energi dengan cara makan, tumbuhan mengisi energi dengan cara berfotositesis. Untuk melakukan fotosintesis, tumbuhan membutuhkan beberapa bagian. Misalnya saja stomata. Untuk melakukan fotosintesis, stomata akan terbuka jika sel penjaga meningkat. Untuk mengetahui penjelasan tentang proses fotosintesis secara lengkap, simak penjelasannya di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Pengertian dan Cara Kerja Stomata pada Daun Tumbuhan
Isitilah stomata berasal dari bahasa Yunani yang artinya mulut. Hal ini didasarkan oleh bentuk dari stomata yang berupa lubang layaknya mulut atau maka yang dapat membuka dan menutup. Stomata sendiri dibatasi oleh dua sel penutup. Letak dari stomata berada di daun, batang, dan rimpang.
Tugas utamanya adalah mengatur pertukaran gas pada tumbuhan yang dan menghasilkan pergerakan sel penjaga. Sel-sel penjaga tersebut bertugas untuk mengendalikan terbukanya dan tertutupnya stomata. Jika pada saat siang hari, air masuk ke sel-sel penjaga secara osmosis yang membuat sel-sel penjaga membesar dan melengkung yang membuat stoma terbuka.
Sedangkan pada malam hari, di mana tumbuhan tidak terhidrasi secara baik, air akan keluar dari sel penjaga secara osmosis. Hal ini membuat sel-sel penjaga mengecil dan kembali lurus sehingga stoma jadi tertutup.
Cara Kerja Stomata pada Daun Tumbuhan
Dikutip dari buku Agrohidrologi Senandung Kehidupan Tentang Pencemaran Air karya Dr. Sri Nur Aminah Ngatimin, SP, M.Si (2020:5), membuka atau menutupnya stomata sangat tergantung kepada kondisi lingkungannya.
ADVERTISEMENT
Stomata membuka jika tekanan turgor sel penutup tinggi dan menutup jika tekanan turgor sel penutup rendah. Ketika air dari sel tetangga memasuki sel penutup, sel penutup akan memiliki tekanan turgor yang tinggi. Sementara itu, sel tetangga yang telah kehilangan air akan mengerut, sehingga menarik sel pennutup kebelakang, maka stomata terbuka.
Sebaliknya, ketika air meninggalkan sel penutup dan menuju ke dalam sel tetangga, maka tekanan turgor di dalam sel penutup akan menurun (rendah). Sementara itu, sel tetangga yang mengakumulasi lebih banyak air akan menggelembung, sehingga mendorong sel penutup ke depan, maka stomata tertutup.
Menutupnya stoma akan menurunkan jumlah CO2 yang masuk ke dalam daun sehingga akan mengurangi laju fotosintesis. Pada dasarnya proses membuka dan menutupnya stomata bertujuan untuk menjaga keseimbangan antara kehilangan air melalui transpirasi dengan pembentukan gula melalui fotosintesis .
ADVERTISEMENT
Peranan utama stomata adalah memberikan jalan masuk untuk karbondioksida sebagai bahan utama fotosintesis dan mengeluarkan air yang berperan sebagai pendingin daun. Sel penjaga (guard cells) merupakan organ penting yang membuka tutup stomata. Umumnya tumbuhan mempunyai stomata lebih dari 400 per mm2 yang tersebar di permukaan daun. Umumnya stomata terletak di permukaan bawah daun untuk meminimalkan terjadinya kehilangan air.
Sekarang, sudah mengetahui tentang fungsi stomata sebagai bagian penting dari tumbuhan bukan? Walaupun berukuran sangat kecil, namun bagian tumbuhan yang satu ini menentukan kehidupan tumbuhan. (MZM)
Live Update