Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Lawan Kata Mengatasi dalam Bahasa Indonesia
24 April 2023 19:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apa lawan kata mengatasi dalam Bahasa Indonesia? Mengatasi adalah salah satu kata yang sering didengar maupun diucapkan dalam kehidupan sehari. Antonim atau lawan kata merupakan suatu kata yang penting untuk dipahami untuk memperkaya kosakata.
ADVERTISEMENT
Mengingat, kosakata Bahasa Indonesia sangat banyak dan terus berkembang dari masa ke masa, sehingga penting untuk dipelajari bagi generasi muda di masa kini. Hal ini penting untuk dilakukan untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap bahasa nasional. Adapun pengertian dan antonim kata mengatasi bisa disimak di artikel ini.
Pengertian Mengatasi
Sebelum mengetahui lawan kata mengatasi, penting sekali untuk memahami pengertiannya. Mengutip dari website kbbi.kemdikbud.go.id, arti kata mengatasi dalam Bahasa Indonesia adalah 1 menguasai (keadaan); 2 melebihi dalam hal; 3 mengalahkan; 4 menanggulangi. Kata ini sering digunakan dalam konteks pemecahan masalah.
Sering kali, istilah mengatasi dimaknai sebagai kosakata yang bermakna positif dalam kehidupan sehari-hari. Penggunanya pun bukan hanya berasal dari kalangan terdidik atau pekerja kantoran saja, melainkan juga dari berbagai kalangan lainnya.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, kata mengatasi dianggap sebagai kata yang bersifat umum. Adapun sinonim dari kata mengatasi adalah melampaui; melewati; mengungguli; meluluh lantakkan; membasmi; membersihkan; memberantas; memerangi; dan memusnahkan.
Dengan memahami persamaan kata mengatasi, maka Anda bisa menggunakannya sesuai dengan konteks komunikasi yang diinginkan. Wawasan ini akan sangat berguna ketika Anda berkomunikasi dengan banyak audiens.
Lawan Kata Mengatasi
Lawan kata sama artinya dengan antonim. Antonim merupakan hubungan semantik yang menyatakan adanya kata yang berlawanan makna. Memahami antonim dari suatu kata sangat penting untuk meningkatkan wawasan kebahasaan. Apalagi, Bahasa Indonesia termasuk salah satu bahasa terkaya di dunia, sehingga kita patut berbangga dengan kemajuan budaya ini.
Adapun antonim dari kata mengatasi bisa disimak di bawah ini:
ADVERTISEMENT
• Menumbuhkan
• Memulai
• Menyalakan
• Menyulut
• Memunculkan
• Mengacaukan
• Membebaskan
• Mendatangkan
• Mendorong
• Mengobarkan
• Menimbulkan
• Menggalakkan
• Menjalin
• Menyajikan
• Menebarkan
• Membuahkan
Baca juga: (Arti Kata, Antonim, dan Sinonim Gengsi)
Pengertian dan lawan kata mengatasi yang dijelaskan di atas sangat bermanfaat untuk menambah wawasan kebahasaan Anda. Dengan begitu, diharapkan bisa memperlancar komunikasi dalam kehidupan sehari-hari. (DLA)