Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Rumus Pemuaian Panjang beserta Contoh Soalnya
29 Juli 2022 20:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu materi yang diajarkan dalam mata pelajaran fisika adalah pemuaian panjang. Agar bisa memahami materi yang satu ini, maka kunci utamanya adalah Anda wajib mengetahui dan memahami cara kerja dari rumus yang digunakan. Dengan begitu, nantinya Anda akan lebih mudah dalam menjawab soal tentang pemuaian panjang. Penasaran bagaimana rumus pemuaian panjang dan contoh soalnya?
ADVERTISEMENT
Pengertian dan Rumus Pemuaian Panjang
Pemuaian panjang atau koefisien muai panjang merupakan bilangan yang menunjukkan pertambahan panjang dari sebuah benda yang mana tidap satuan akan memanjang ketika terjadi kenaikan suhu 1 derajat. Nah, mengutip dari buku Rangkuman Lengkap Fisika; SMP/MTs Kelas 7/8/9 karya Tim Guru Indoensia dan Tim Redaksi Bintang Wahyu (2016:16), berikut ini adalah rumus pemuaian panjang yang wajib Anda ketahui.
di mana, ΔL = Lt - L0 dan ΔT = T - T0
Keterangan:
Contoh Soal Pemuaian Panjang
Adapun beberapa contoh soal pemuaian panjang yang dapat dipelajari adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Contoh Soal 1
Batang tembaga panjangnya 2 meter dinaikkan suhunya sampai 50 oC membuat panjang tembaga sekarang menjadi 2,00017 meter. Berapakah koefisien muai panjang tembaga?
Jawaban:
Diketahui:
L0 = 2 m
ΔT = 50 oC
Lt = 2,00017 m
ΔL = 2,00017 - 2 = 0,00017
Ditanyakan:
α....?
Penyelesaian:
α = ΔL / L0 . ΔT
= 0,00017/2 . 50
= 0,00017/100
= 0,0000017 /oC
Jadi, besar koefisien muai panjang tembaga adalah 0,0000017 /oC.
Contoh Soal 2
Sebuah kawat sepanjang 50 cm dengan suhu mula-mula 20 oC. Ternyata, setelah dipanaskan sampai suhu 120 oC panjangnya menjadi 50,075 cm. Berapakah koefisien muai panjang kawat tersebut?
Jawaban:
Diketahui:
L0 = 50 cm
T0 = 20 oC
T = 120 oC
ADVERTISEMENT
Lt = 50,075 cm
ΔL = 50,075 - 50 = 0,075 cm
ΔT = 120 - 20 = 100 oC
Ditanyakan:
α....?
Penyelesaian:
α = ΔL / L0 . ΔT
= 0,075/50 . 100
= 0,075/5.000
= 0,000015 /oC
Jadi, besar koefisien muai panjang kawat tersebut adalah 0,000015 /oC.
Itu dia rumus pemuaian panjang beserta contoh soalnya. Semoga bermanfaat. (Anne)