Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Sinonim Kata Takjub
16 Mei 2023 20:12 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam pelajaran Bahasa Indonesia , kita mengenal istilah sinonim sebagai sebutan lain untuk sekelompok kata yang memiliki makna serupa. Sinonim kata takjub menjadi salah satu soal yang sulit karena memberikan pilihan jawaban yang cukup mirip maknanya satu sama lain namun harus memilih yang paling benar yang paling sesuai maknanya.
ADVERTISEMENT
Materi seperti ini cukup sering keluar dalam banyak test ujian dari jenjang SD hingga dalam test psikotest untuk melamar pekerjaan. Materi ini biasa berbentuk pilihan berganda.
Mengenal Pengertian serta Sinonim Kata Takjub
Definisi sinonim dibahas secara lengkap dalam buku Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi, Nani Yulianti, S.Kom., M.Pd. (2022: 54) yaitu sinonim adalah dua kata atau lebih yang asasnya memiliki makna yang sama tetapi bentuknya berlainan, kesinoniman tidaklah mutlak, hanya ada kesamaan atau kemiripan.
Dalam buku tersebut juga memaparkan bahwa sinonim digunakan untuk mengalih-alihkan pemakaian kata pada tempat tertentu sehingga kalimat tersebut tidak membosankan.
Satu satunya cara untuk menentukan antonim atau sinonim dari sebuah kata atau kalimat adalah dengan mengerti dan memahami benar makna serta arti pada setiap kata.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui dan memahami makna dan artinya, maka kita akan tahu kata apa yang memiliki kesamaan ataupun perbedaan makna dengan kata yang dimaksud.
Kata yang digunakan sebagai sinonim memiliki makna yang sama atau hampir sama. Kata tersebut jika dimasukkan dalam kalimat dapat menggantikan kata yang menjadi sinonimnya dan membuat kalimat tersebut memiliki makna yang tetap sama seperti sebelum diganti. Itu adalah tipsnya.
Mari tentukan sinonim kata takjub. Arti takjub di dalam KBBI adalah: kagum; heran (akan kehebatan, keindahan, keelokan seseorang atau sesuatu).
Sedangkan takjub atau keheranan adalah emosi yang sebanding dengan keterkejutan yang dirasakan orang ketika merasakan sesuatu yang langka atau tidak terduga (tetapi tidak mengancam).
Maka sinonim kata takjub adalah:
ADVERTISEMENT
Itulah pengertian dan kata-kata yang merupakan sinonim kata takjub. Jika dalam pilihan jawaban ada kata-kata tersebut secara bersamaan silahkan sesuaikan dengan pemaknannya dalam kalimat pada soal, dan pilih kata tersebut. (NDA)