Pengertian Deregulasi Lengkap dengan Contohnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
28 Desember 2022 18:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Deregulasi adalah. (Foto: geralt by pixabay.com/id/ )
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Deregulasi adalah. (Foto: geralt by pixabay.com/id/ )
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pernahkah kamu mendengar istilah deregulasi? Pengertian deregulasi adalah proses penghapusan atau penghilangan regulasi atau regulasi yang yang menghambat kegiatan ekonomi tertentu.
ADVERTISEMENT
Tujuan deregulasi yang ingin dicapai melalui pembentukan ketentuan-ketentuan hukum dalam kebijaksanaan ekonomi adalah terwujudnya suatu pola dan watak tertentu dalam perekonomian nasional.
Selain itu, deregulasi juga berfungsi untuk mengurangi hambatan perdagangan, meningkatkan efisiensi, dan meningkatkan produktivitas. Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai deregulasi di bidang hukum.

Apa yang Dimaksud dengan Deregulasi?

Ilustrasi Pengertian Deregulasi Lengkap dengan Contohnya. (Foto: inproperstyle by pixabay.com/id/ )
Sebelumnya sudah dijelaskan bahwa deregulasi adalah proses penghapusan atau penghilangan regulasi atau regulasi yang yang menghambat kegiatan ekonomi tertentu.
Deregulasi biasanya dilakukan oleh pemerintah untuk membuat pasar lebih fleksibel dan kompetitif. Penghapusan aturan ini juga dapat membantu pemerintah untuk menghilangkan persaingan yang tidak sehat.
Dikutip dari buku Notaris dan Peluang Investasi di Indonesia yang ditulis oleh I Made Pria Dharsana (2021: 33), deregulasi yang menjadi bagian penyesuaian dalam peningkatan daya saing untuk menarik investasi Indonesia di mata internasional dengan kaidah-kadiah hukum yang memberi jaminan kepastian hukum dan keadilan. Adapun kegunaan deregulasi tidak saja bagi investor, tetapi juga bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT
Deregulasi diterapkan pada berbagai industri, termasuk transportasi, komunikasi, energi, dan perdagangan. Di Amerika Serikat, deregulasi telah dimulai di sektor energi pada tahun 1978, di mana pemerintah menghapus perlindungan monopoli yang diberikan kepada perusahaan-perusahaan energi. Keputusan ini memungkinkan perusahaan-perusahaan lain untuk masuk ke pasar dan meningkatkan persaingan.
Di sektor perdagangan, deregulasi telah memungkinkan perusahaan-perusahaan untuk mengatur harga dan meningkatkan produktivitas. Penghapusan peraturan telah memungkinkan perusahaan-perusahaan untuk meningkatkan kapasitas produksi dan mengurangi biaya produksi. Adapun keputusan tersebut membantu perusahaan-perusahaan untuk berkembang dan meningkatkan pendapatan.
Deregulasi adalah salah satu cara terbaik bagi pemerintah untuk meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan kesejahteraan ekonomi. Deregulasi juga dapat menjadi salah satu cara yang paling efektif bagi pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai deregulasi dan penerapannya di bidang hukum di Indonesia. Semoga informasi di atas bermanfaat! (CHL)