Konten dari Pengguna

Pengertian Harga Pasar dan Proses Terbentuknya

Berita Terkini
Penulis kumparan
24 Juni 2024 20:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Jelaskan Pengertian Harga Pasar. Sumber: Unsplash/Rajiv Perera
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Jelaskan Pengertian Harga Pasar. Sumber: Unsplash/Rajiv Perera
ADVERTISEMENT
Manusia adalah makhluk ekonomi sehingga selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, diadakan transaksi jual beli. Dalam transaksi ini, ada istilah harga pasar. Jelaskan pengertian harga pasar!
ADVERTISEMENT
Singkatnya, harga pasar merupakan harga yang disepakati penjual dan pembeli. Harga pasar ditentukan melalui sejumlah tahapan proses yang penting untuk dipahami.

Jelaskan Pengertian Harga Pasar! Ini Jawabannya

Ilustrasi untuk Jelaskan Pengertian Harga Pasar. Sumber: Unsplash/Marcel Pirnay
Jelaskan pengertian harga pasar! Dikutip dari Ekonomi Mikro, Reken, dkk (2023:33), harga keseimbangan atau harga pasar (equilibrium price) merupakan tinggi rendahnya harga yang terjadi karena adanya kesepakatan antara produsen atau penawaran dengan konsumen atau permintaan.
Pada harga pasar, produsen bersedia melepas barang atau jasa, sedangkan konsumen bersedia membayar harganya. Pada garis harga keseimbangan ada titik pertemuan kurva permintaan dan kurva penawaran, yaitu harga keseimbangan.

Tahapan Proses Terbentuknya Harga Pasar

Ilustrasi untuk Jelaskan Pengertian Harga Pasar. Sumber: Unsplash/Clay Banks
Harga pasar tidak ditentukan begitu saja. Biasanya, ada proses untuk menentukan harga pasar yang harus dilakukan. Berikut beberapa tahapan proses terbentuknya harga pasar.
ADVERTISEMENT

1. Penentuan Harga Pokok

Tahap pertama adalah penentuan harga pokok oleh produsen atau penjual. Harga pokok adalah biaya yang dikeluarkan untuk memproduksi suatu barang atau jasa yang akan dijual.

2. Penentuan Harga Jual

Tahapan selanjutnya adalah produsen atau penjual menentukan harga jual produk. Harga jual ditentukan dari besarnya biaya yang telah dikeluarkan dan ditambah markup tertentu untuk menghasilkan keuntungan.

3. Penawaran dan Permintaan

Setelah harga ditentukan, produk tersebut akan ditawarkan kepada pasar. Penawaran bisa dilakukan melalui beberapa saluran, misalnya toko fisik, toko online, atau pasar tradisional. Sedangkan, konsumen atau pembeli juga memiliki permintaan terhadap produk tersebut.
Permintaan konsumen atau pembeli dipengaruhi oleh sejumlah faktor seperti merek, harga, kualitas, dan preferensi konsumen.

4. Negosiasi

Setelah ada penawaran dan permintaan, proses selanjutnya adalah negosiasi antara penjual dan pembeli. Negosiasi dilakukan untuk mendapatkan harga yang disepakati oleh kedua belah pihak.
ADVERTISEMENT

5. Penentuan Harga Pasar

Setelah negosiasi, akan terbentuk harga pasar yang merupakan harga yang disepakati oleh penjual dan pembeli. Proses terbentuknya harga pasar dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti tingkat kebutuhan konsumen, persaingan di pasar, ketersediaan barang atau jasa, dan faktor ekonomi lainnya.
Jelaskan pengertian harga pasar! Pengertian harga pasar adalah harga yang disetujui oleh penjual dan pembeli. Diperlukan beberapa tahapan untuk menentukan harga pasar, salah satunya adalah penentuan harga pokok. (KRIS)