Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Pengertian Morfem Lengkap dengan Contohnya dalam Bahasa Indonesia
2 Januari 2023 17:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam pembelajaran bahasa Indonesia , materi morfem menjadi salah satu materi pembelajaran yang masuk dalam kurikulum sekolah. Apa itu morfem? Pengertian morfem adalah satuan terkecil dalam struktur suatu kata, yaitu suatu gabungan bunyi yang memberi makna dan tidak berdiri sendiri. Morfem dapat berupa awalan, akhiran, atau kata benda dasar. Adapun sekumpulan kata yang terdiri dari beberapa morfem disebut polimorfem. Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai pengertian morfem lengkap dengan contohnya.
ADVERTISEMENT
Morfem dalam Bahasa Indonesia Apa Artinya?
Sebelumnya sudah dijelaskan bahwa morfem adalah satuan terkecil dalam struktur suatu kata. Berdasarkan kebebasan atau keterikatannya, morfem dibedakan menjadi dua yakni morfem bebas dan morfem terikat. Morfem bebas adalah morfem yang dapat berdiri sendiri dalam suatu kalimat, seperti {saya}, {duduk}, {kursi}. Ketiga morfem tersebut dapat berdiri sendiri tanpa harus diikat dengan morfem lain.
Berbeda dengan morfem bebas, morfem terikat tidak dapat berdiri sendiri dan selalu berpasangan dengan morfem lain untuk membentuk ujaran, seperti {ber}, {meng}, dan {kan}. Morfem tersebut harus dihubungkan dengan morfem lainnya agar mereka bisa menyusun sebuah kalimat seperti 'berteduh', 'menganalisis', dan lainnya.
Dikutip dari buku Konsep Dasar Bahasa Indonesia yang ditulis oleh Yunus Abidin (2019: 124), identifikasi morfem dapat dilakukan dengan beberapa cara. Berikut adalah pedoman dalam identifikasi morfem:
ADVERTISEMENT
Morfem adalah satuan terkecil dalam struktur kata yang memiliki beberapa fungsi penting yakni membantu kita membedakan arti kata-kata yang sama dan menciptakan kata-kata baru. Semoga informasi di atas bermanfaat! (CHL)
ADVERTISEMENT