Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengertian Musik Tradisional, Fungsi, dan Ciri-cirinya
30 November 2023 18:55 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jelaskan pengertian musik tradisional! Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya. Salah satu bentuk budaya tersebut adalah musik tradisional. Hampir setiap daerah memiliki musik tradisionalnya masing-masing.
ADVERTISEMENT
Musik sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Berbagai kegiatan bisa diiringi dengan musik tertentu. Seiring berjalannya waktu, genre musik semakin bertambah. Meskipun demikian, musik tradisional tidak boleh dilupakan.
Jelaskan Pengertian Musik Tradisional!
Jelaskan pengertian musik tradisional! Mengutip dari Seni Musik Tradisi Nusantara, Wisnawa (2020:3), kata musik berasal dari bahasa Yunani, yaitu mousike yang diambil dari nama dewa mitologi Yunani, Mousa yang memimpin seni dan ilmu.
Sedangkan, kata tradisional berasal dari bahasa Latin, traditio yang berarti kebiasaan masyarakat yang bersifat turun temurun. Jadi, pengertian musik tradisional adalah jenis musik yang lahir dan berkembang dari budaya daerah tertentu yang diwariskan secara turun temurun.
Musik tradisional juga diartikan sebagai musik asli dari suatu daerah yang timbul karena pengaruh dari adat, kepercayaan, dan agama. Oleh karena itu, musik tradisional atau musik daerah memiliki ciri khas sesuai dengan daerah asalnya.
ADVERTISEMENT
Adapun ciri-ciri musik tradisional antara lain adalah sebagai berikut.
Fungsi Musik Tradisional
Musik tradisional tidak bisa dipisahkan dari berbagai kegiatan adat. Berikut adalah beberapa fungsi musik tradisional.
1. Sarana Hiburan
Fungsi musik tradisional yang pertama adalah sebagai sarana hiburan. Saat musik tradisional ditampilkan, masyarakat di sekitar akan merasa terhibur, bersemangat, dan juga mendekatkan hubungan antarmasyarakat.
2. Sarana Upacara Adat
Pada pelaksanaan upacara adat tertentu, masyarakat kerap menggunakan musik tradisional. Pada beberapa upacara adat atau ritual, musik tradisional berperan sangat penting sehingga tidak boleh digantikan.
3. Pengiring Tarian
Musik tradisional juga berfungsi sebagai pengiring tarian tradisional. Musik dan tarian tradisional biasanya saling melengkapi.
ADVERTISEMENT
4. Sarana Komunikasi
Musik tradisional dapat ditampilkan untuk menyampaikan pesan ke pendengar atau masyarakat. Sehingga, dapat dikatakan bahwa musik tradisional juga berfungsi sebagai sarana komunikasi.
Jelaskan pengertian musik tradisional! Penjelasan tentang pengertian, ciri-ciri, dan fungsi musik tradisional diharapkan bisa menambah wawasan tentang seni dan budaya Indonesia. (KRIS)