Konten dari Pengguna

Pengertian Organisasi Komputer dan Perbedaannya dengan Arsitektur Komputer

Berita Terkini
Penulis kumparan
7 Februari 2024 19:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Jelaskan pengertian organisasi komputer, sumber: unsplash/AustenDistel
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jelaskan pengertian organisasi komputer, sumber: unsplash/AustenDistel
ADVERTISEMENT
Jelaskan pengertian organisasi komputer. Komputer merupakan mesin hitung elektronik yang menerima informasi masukan digital secara cepat dan mengolah informasi tersebut berdasarkan seperangkat instruksi yang tersimpan di dalamnya.
ADVERTISEMENT
Hal ini menghasilkan keluaran informasi yang dinamakan dengan program komputer dan unit penyimpanannya berupa memori. Penting sekali untuk memahami perbedaan organisasi komputer dan arsitektur komputer agar dapat menjalankannya dengan optimal.

Pengertian Organisasi Komputer

Ilustrasi Jelaskan pengertian organisasi komputer, sumber: unsplash/GlenPartens
Jelaskan pengertian organisasi komputer! Mengutip buku Arsitektur dan Organisasi Komputer oleh Tri Septianto, dkk (2023), organisasi komputer mengacu pada cara komputer dan cara komponen-komponennya bekerja secara bersamaan untuk menjalankan intruksi maupun proses data.
Organisasi komputer merupakan bagian yang terhubung dengan berbagai komponen pelaksanaan maupun interkoneksi antarkomponen penyusun dalam sistem komputer saat melaksanakan aspek arsitekturalnya.
Organisasi komputer juga diartikan sebagai cabang ilmu yang mempelajari tentang bagian yang berkaitan dengan unit-unit pelaksanaan komputer dan hubungan antarkomponennya. Contoh aspek organisasional komputer yaitu teknologi hardware, perangkat interface, memori, dan sinyal-sinyal kontrol.
ADVERTISEMENT

Pengertian Arsitektur Komputer

Ilustrasi Jelaskan pengertian organisasi komputer, sumber: unsplash/TrentErwin
Arsitektur komputer mempelajari tentang komponen-komponen sistem komputer yang terkoneksi dengan perintah logis dari suatu program.
Cabang ilmu ini juga dikategorikan sebagai cara menghubungkan komponen-komponen hardware untuk menciptakan komputer yang memenuhi kebutuhan kinerja, fungsional, dan target biayanya.
Ilmu ini membahas tentang komponen-komponen sistem komputer yang berkaitan dengan pemrograman, dan memberikan dampak langsung pada perintah logis suatu program. Contohnya, seperti set instruksi, teknik pengalamatan, dan mekanisme input/output (I/O).

Perbedaan Organisasi Komputer dan Arsitektur Komputer

Ilustrasi Jelaskan pengertian organisasi komputer, sumber: unsplash/tylerFranta
Sekilas terlihat sama, tetapi sebenarnya organisasi komputer dan arsitektur komputer memiliki sejumlah perbedaan. Secara definisi, arsitektur diartikan sebagai konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dalam sistem komputer.
Arsitektur komputer setidaknya mengandung tiga subkategori, yakni set instruksi (ISA), arsitektur mikro dari ISA, dan sistem desain dari semua komponen hardware.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, organisasi komputer berkaitan erat dengan komponen-komponen operasional. Misalnya, seperti perangkat antarmuka, memori, sistem memori, maupun sinyal-sinyal kontrol.
Itulah jawaban dari jelaskan pengertian organisasi komputer dan perbedaannya dengan arsitektur komputer. Kedua cabang ilmu ini memiliki peran penting dalam memahami dasar-dasar kinerja komputer. (DLA)