Konten dari Pengguna

Pengertian Perkalian Aljabar dan Contoh Soalnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
21 September 2022 18:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pengertian Perkalian Aljabar dan Contoh Soalnya, Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Pengertian Perkalian Aljabar dan Contoh Soalnya, Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam pelajaran matematika kamu pasti akan menemukan materi perkalian aljabar. Bagi yang tidak suka pelajaran matematika pastinya mendengar namanya aja sudah bilang sulit. Padahal belajar matematika itu adalah hal yang sangat menyenangkan. Apalagi belajar mengenai aljabar. Lalu apa pengertian perkalian Aljabar? Bagaimana contohnya?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Solusi Sukses Belajar Matematika karya Unknown (20208: 7), bentuk aljabar adalah suatu bentuk yang melibatkan konstanta dan peubah yang disertai operasi bentuk aljabar. Perkalian Perkalian suku aljabar mencakup perkalian suatu bilangan dengan suku dua, suku tiga, dan seterusnya, perkalian suku dua dengan suku dua, suku tiga, dan seterusnya, dan perkalian suku aljabar dengan dirinya sendiri.
Berikut adalah pengertian perkalian aljabar dan contoh soalnya yang perlu kamu ketahui sebagai referensi.

Pengertian Perkalian Aljabar

Pengertian Perkalian Aljabar dan Contoh Soalnya, Foto: Unsplash.
Aljabar adalah bagian dari ilmu matematika yang meliputi ilmu bilangan, geometri, dan analisis. Bentuk aljabar mengandung huruf-huruf atau yang biasa disebut variabel. Perkalian aljabar adalah operasi perkalian dengan menggunakan elemen aljabar sebagai operan (objek yang dioperasikan). Perkalian aljabar dilakukan dengan mengalikan nilai koefisien masing-masing variabel yang dioperasikan. Atau, bisa juga mengalikan dengan variabel yang dilakukan secara menyeluruh, baik koefisien maupun variabelnya.
ADVERTISEMENT

Contoh Soal

1. Nyatakan besaran-besaran berikut ini menggunakan bentuk aljabar.
a. 12 × b
b. (-5) × a
c. (a - b) × (-8)
Pembahasan:
a. 12 × b = 12b
b. (-5) × a = -5a
c. (a - b) × (-8) = -8(a - b)
2. Nyatakanlah pernyataan berikut ini dengan menggunakan eksponen.
a. a × 7 × a
b. y × y × (-2) × y
Pembahasan:
Perpangkatan adalah angka kecil yang muncul di atas angka yang pertama, sebuah bilangan yang dikalikan dengan dirinya beberapa kali.
Bilangan pangkat tersebut dinamakan eksponen. Maka, cara menghitung soal di atas, yaitu sebagai berikut.
a. a × 7 × a = 7a2
ADVERTISEMENT
b. y × y × (-2) × y = (-2) × (y × y × y)
= -2y3
Itulah perngertian perkalian aljabar dan contoh soalnya. Kamu bisa mempelajari soal-soal tersebut sebagai bahan referensi. Dengan banyak mempelajari soal-soal, kamu dapat mudah ketika mendapatkan soal yang sama ataupun mirip.(Umi)