Konten dari Pengguna

Pengertian, Sinonim, dan Lawan Kata Bahagia dalam KBBI

Berita Terkini
Penulis kumparan
4 Juni 2023 19:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Lawan Kata Bahagia, sumber foto (Arian Darvishi) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Lawan Kata Bahagia, sumber foto (Arian Darvishi) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Pengertian, sinonim, dan lawan kata bahagia adalah informasi yang penting diketahui untuk menambah wawasan. Seperti yang diketahui, bahagia merupakan salah satu kosakata yang terkandung dalam kamus besar bahasa indonesia (KBBI).
ADVERTISEMENT
Kata tersebut juga sering diucapkan dalam komunikasi sehari-hari, sehingga pasti sudah familiar di kalangan masyarakat. Meskipun demikian, tidak ada salahnya untuk mengulik pengertian, sinonim, dan antonimnya untuk menambah keragaman kosakata.

Pengertian Kata Bahagia

Ilustrasi Lawan Kata Bahagia, sumber foto (Nguyen Thu Hoai) by unsplash.com
Sebelum mengetahui sinonim dan lawan kata bahagia sesuai KBBI, sebaiknya telisik lebih dahulu pengertian dari kata tersebut. Mengutip buku Setapak Menuju Bahagia oleh Dwi Anomsari, dkk (Penerbit Alineaku), bahagia adalah suatu kondisi ketika pikiran dan perasaan mengalami suatu kesenangan hidup, baik lahir maupun batin.
Kebahagiaan ditandai dengan rasa tentram, cinta, gairah, kepuasan, dan kenikmatan yang cukup intens. Bersyukur dan Berbuat Ikhlas adalah salah satu cara agar hidup akan terasa lebih tenang dan bahagia.
Orang yang bahagia umumnya memiliki pribadi yang hangat dan penuh perhatian. Mereka juga memiliki toleransi yang tinggi dan suka menolong orang lain.
ADVERTISEMENT
Hidup yang bahagia cenderung tidak ribet karena tidak ada rasa iri ataupun dengki. Dengan kata lain, orang yang hidup bahagia cenderung memiliki hati yang damai.

Sinonim, dan Lawan Kata Bahagia

Ilustrasi Lawan Kata Bahagia, sumber foto (Nguyen Thu Hoai) by unsplash.com
Berikut adalah sinonim dan lawan kata bahagia yang perlu diketahui untuk menambah kosakata:

1. Sinonim Bahagia

Sinonim merupakan hubungan semantik yang menggambarkan adanya persamaan makna antara satu kata dengan kata yang lainnya. Berikut adalah sinonim kata bahagia sesuai KBBI:
• Gembira; sukacita; girang
• Riang; ria; senang
• Bangga; aman; berbunga-bunga
• Ceria; gemar
• Lega; lapang dada; puas
• Makmur; nikmat; nyaman
• Semarak; sejahtera; suka
• Tenang; tenteram

2. Lawan Kata Bahagia

Lawan kata disebut juga dengan antonim. Pengertian antonim adalah suatu hubungan semantik yang menyatakan adanya perlawanan makna. Adapun lawan kata bahagia yakni sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
• Muram; guram; kabur
• Kelam; layu; suram
• Redup; mendung; menderita; melankolis
• Benci; dongkol
• Gondok; gregetan
• Jengkel; dengki
Penjelasan mengenai pengertian, sinonim, dan lawan kata bahagia yang dibahas di atas bisa digunakan untuk menambah kosakata. Dengan begitu, ketrampilan komunikasi bisa lebih meningkat. (DLA)