Konten dari Pengguna

Pengertian Tesis dalam Teks Eksposisi Bahasa Indonesia

Berita Terkini
Penulis kumparan
29 Juni 2023 19:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pengertian Tesis dalam Teks Eksposisi, sumber foto (Thought Catalog) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pengertian Tesis dalam Teks Eksposisi, sumber foto (Thought Catalog) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Pengertian tesis dalam teks eksposisi adalah informasi yang penting dipahami oleh siswa. Hal ini karena teks eksposisi adalah salah satu jenis teks yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Teks eksposisi merupakan tulisan yang berupaya untuk menguraikan ide, pikiran, maupun pendapat kepada pembaca tanpa bermaksud membujuk atau memengaruhi. Tujuan teks eksposisi secara umum adalah menyampaikan informasi dari sudut pandang tertentu.

Pengertian Tesis dalam Teks Eksposisi dan Struktur Lainnya

Ilustrasi Pengertian Tesis dalam Teks Eksposisi, sumber foto (Thought Catalog) by unsplash.com
Mengutip Buku Siswa Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs Kelas VIII oleh Erwan Rachmat (2019: 73), struktur teks eksposisi bukan hanya tesis, melainkan juga ada argumen dan penegasan ulang. Oleh karena itu, pengertian tesis dalam teks eksposisi dan struktur lainnya perlu dipahami secara utuh.
Teks eksposisi itu sendiri bersifat nonfiksi karena setiap paragrafnya berisi fakta dan data. Adapun pengertian struktur teks eksposisi yakni sebagai berikut:

1. Tesis

Tesis merupakan bagian yang bertujuan untuk mengenalkan isu, gagasan utama, atau masalah secara umum yang selanjutnya akan dibahas di dalam teks. Sebelum membuat tesis, penulis harus terlebih dahulu menentukan tujuan teks eksposisi.
ADVERTISEMENT

2. Rangkaian Argumen

Rangkaian argumen merupakan struktur teks eksposisi yang ditulis setelah tesis. Bagian ini berisikan fakta-fakta yang mampu memperkuat argumen. Dengan adanya bagian ini, seluruh argumen dapat dibuktikan kebenarannya.

3. Penegasan Ulang

Struktur teks eksposisi yang berikutnya adalah penegasan ulang. Struktur ini merupakan bagian penutup yang berisi tentang simpulan dan saran dari keseluruhan pembahasan.

Pola Pengembangan Teks Eksposisi

Ilustrasi Pengertian Tesis dalam Teks Eksposisi, sumber foto (Ben White) by unsplash.com
Pola pengembangan teks eksposisi berbentuk sebab akibat. Setiap kalimat dalam paragraf akan saling mendukung dan berhubungan satu sama lain. Adapun pola pengembangan tersebut di antaranya sebagai berikut:

1. Umum - Khusus

Pola pengembangan teks eksposisi yang pertama adalah dari umum ke khusus. Ide pokok diletakkan di awal teks pada pola ini dan diikuti kalimat pendukung lainnya.

2. Khusus - Umum

Pola ini disebut juga dengan paragraf induktif. Ide pokok pada pola ini diletakkan di akhir teks dan didahului dengan kalimat-kalimat penjelas yang sifatnya khusus.
ADVERTISEMENT

3. Ilustrasi

Pola teks eksposisi yang berikutnya yakni ilustrasi. Pada pola ini, ilustrasi digunakan untuk meyakinkan pembaca atas gagasan yang dijelaskan di dalam teks.

4. Perbandingan

Perbandingan merupakan pola teks eksposisi yang memaparkan perbandingan tentang gagasan tertentu dengan gagasan lainnya. Sama seperti pola lainnya, perbandingan pada teks eksposisi bertujuan untuk memperjelas ide atau gagasan penulis.
Pengertian tesis dalam teks eksposisi beserta struktur lainnya yang dibahas di atas memiliki fungsi masing-masing. Setiap bacaan teks eksposisi bahasa Indonesia juga mengandung pola-pola tertentu yang berguna untuk memperjelas gagasan dalam tulisan tersebut. (DLA)