Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Pengertian Ulil Amri dalam Islam beserta Dalil yang Menjelaskannya
20 September 2022 21:25 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam Islam , ulil amri termasuk salah satu tokoh yang dipandang sebagai tokoh-tokoh yang perlu dimuliakan. Yang dimaksud dengan ulil amri adalah orang-orang yang mengurus kepentingan umat secara menyeluruh. Untuk mengetahui siapa saja yang termasuk ke dalam kategori ulil amri dalam Islam, mari kita simak ulasan lengkap yang disajikan dengan dalil yang membahasnya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
Pengertian Ulil Amri dalam Islam Lengkap dengan Dalilnya
Agar kehidupan dapat berjalan dengan baik, tentunya kita membutuhkan sosok pemimpin sebagai orang yang berhak mengatur dan menjaga keteraturan kehidupan umat yang dipimpinnya. Hal ini rupanya juga berlaku dalam Islam dengan adanya ulil amri yang memiliki hak dan wewenang untuk mengurus kepentingan umat.
Ulil Amri adalah seseorang atau sekelompok orang yang mengurus kepentingan umat. Kita sebagai umat diwajibkan untuk mentaati ulil amri selama perintahnya tidak bertentangan dengan peraturan Allah SWT dan Rasul-Nya. Namun begitu, terdapat beberapa pendapat yang menjelaskan tentang pengertian ulil amri dalam Islam.
Pembahasan mengenai pengertian ulil amri ini dipaparkan dalam buku berjudul Tafsir Ayat-Ayat Ahkam: Telaah Ayat-ayat Hukum Seputar Ibadah, Muamalah, Pidana, dan Perdata yang disusun oleh Syaikh Ahmad Muhammad Al-Hushari (2014: 117) yang memaparkan bahwa terdapat perbedaan pendapat dalam mengartikan kata ulil amri. Pendapat pertama, diriwayatkan dari Jabir bin Abdullah, Ibnu Abbas, Hasan, Atha', dan Mujahid yang dimaksud dengan ulil amri adalah ahli fiqih dan ilmu.
ADVERTISEMENT
Pendapat tersebut rupanya menjadi pendapat yang paling banyak dipilih tabiin. Pendapat kedua, sebuah riwayat dari Ibnu Abbas dan Abu Hurairah yang berpendapat bahwa ulil amri adalah pemimpin pasukan perang. Sedangkan pendapat ketiga menyebutkan bahwa ulil amri adalah pemimpinnya orang Islam, baik itu khalifah , raja, penguasa, hakim, dan mufti.
Dari pemaparan tersebut, kita dapat menyimpulkan bahwa secara garis besar, yang dimaksud ulil amri adalah orang yang mengurus kepentingan dan urusan umat, baik itu urusan agama dan urusan dunia. Dalam Islam, ulil amri harus ditaati sebaik mungkin, selama perintahnya tidak menentang perintah Allah dan Rasulullah . Hal ini sesuai dengan yang disebutkan dalam ayat Alquran yang berbunyi:
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui pemaparan tentang yang dimaksud ulil amri adalah orang yang berhak mengatur kepentingan umat beserta dalil yang membahasnya dapat Anda ketahui untuk memperluas pengetahuan agama Islam yang Anda miliki. (DAP)