Konten dari Pengguna

Penjelasan tentang Prinsip pada Bioteknologi Industri

Berita Terkini
Penulis kumparan
9 Maret 2024 19:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Prinsip pada Bioteknologi Industri Adalah. Sumber: Pexels/Chokniti Khongchum
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Prinsip pada Bioteknologi Industri Adalah. Sumber: Pexels/Chokniti Khongchum
ADVERTISEMENT
Saat ini, terdapat bioteknologi industri yang dapat mempermudah proses produksi. Prinsip pada bioteknologi industri adalah memproduksi barang dalam jumlah besar dengan pemanfaatan mikroorganisme.
ADVERTISEMENT
Produksi barang dengan bioteknologi juga dilakukan dengan efisien dan efektif. Sayangnya, masih banyak orang yang bahkan tidak mengetahui pengertian dari bioteknologi.

Mengenal Istilah Bioteknologi dan Jenisnya

Ilustrasi Prinsip pada Bioteknologi Industri Adalah. Sumber: Pexels/RDNE Stock Project
Bioteknologi masih asing bagi sebagian orang. Bioteknologi berasal dari dua kata yaitu bio dan teknologi. Bio artinya adalah makhluk hidup, sedangkan teknologi adalah cara untuk memproduksi suatu barang.
Dikutip dari buku IPA Terpadu SMP dan MTs Jilid 3A untuk Kelas IX Semester 1 Standar Isi 2006, Abdullah, et al (2007), bioteknologi adalah ilmu terapan yang mempelajari prinsip-prinsip ilmiah dengan menggunakan organisme atau bagian organisme untuk menghasilkan suatu produk yang digunakan untuk kepentingan manusia.
Adavdua jenis bioteknologi, yaitu bioteknologi konvensional dan modern. Berikut penjelasannya.

1. Bioteknologi Konvensional

Bioteknologi konvensional dilakukan dengan cara yang sederhana dan hanya berdasarkan pengalaman secara turun temurun. Biasanya bioteknologi konvensional ini tidak diproduksi secara besar atau massal.
ADVERTISEMENT
Contoh dari bioteknologi konvensional antara lain:

2. Bioteknologi Modern

Sementara bioteknologi modern memiliki upaya untuk menghasilkan barang atau produk dalam skala industri dengan efektif dan efisien. Biasanya bioteknologi jenis ini menggunakan peralatan-peralatan yang canggih.

Ulasan Prinsip Pada Bioteknologi Industri

Ilustrasi Prinsip pada Bioteknologi Industri Adalah. Sumber: Pexels/Artem Podrez
Prinsip pada bioteknologi industri adalah memproduksi barang dalam jumlah besar dengan pemanfaatan mikroorganisme. Selain itu bioteknologi industri juga memiliki beberapa prinsip lainnya, antara lain sebagai berikut.

1. Kultivasi dan Fermentasi

Prinsip bioteknologi industri salah satunya adalah kultivasi dan fermentasi. Fermentasi merupakan proses biologis ketika mikroorganisme (bakteri dan jamur) menggunakan nutrisi yang terdapat dalam substrat untuk tumbuh serta memproduksi senyawa-senyawa yang berguna.
Sementara kultivasi merupakan suatu proses tumbuhnya mikroorganisme di kondisi lingkungan yang terkendali dan ideal. Kultivasi biasanya dilakukan di dalam lab atau pabrik skala besar untuk menghasilkan produk-produk yang berguna untuk kehidupan.
ADVERTISEMENT

2. Rekayasa Genetik

Prinsip lainnya adalah rekayasa genetik. Rekayasa genetik merupakan suatu teknik yang dapat memanipulasi DNA secara spesifik dan terarah. Rekayasa genetik ini banyak digunakan dalam bioteknologi industri modern.
Salah satu prinsip pada bioteknologi industri adalah memproduksi barang dalam jumlah besar dengan pemanfaatan mikroorganisme. Selain itu, rekayasa genetik serta kultivasi dan fermentasi juga termasuk ke dalam prinsip bioteknologi industri. (FAR)