Konten dari Pengguna

Perbedaan Fungsi Bentuk Lapangan Rounders dengan Lapangan Kasti

Berita Terkini
Penulis kumparan
18 Juni 2021 17:23 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi bentuk lapangan rounders, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi bentuk lapangan rounders, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
ADVERTISEMENT
Permainan rounders sering disamakan dengan kasti, padahal keduanya memiliki perbedaan dan ciri khas masing-masing. Salah satu perbedaan tersebut terletak pada bentuk lapangan yang cukup berlainan. Lalu, bagaimana bentuk lapangan rounders dan kasti?
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, rounders dan kasti memiliki persamaan berdasarkan peraturan dan teknik permainannya. Adapun teknik permainan yang dilakukan yaitu menggunakan gerakan melempar, menangkap, dan memukul bola. Selain teknik tersebut, pemain juga perlu menguasai gerakan menggebok dan menghindar dari sentuhan bola.

Perbedaan Fungsi Bentuk Lapangan Rounders

ilustrasi bentuk lapangan rounders, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
Dikutip dari buku Pembentukan Karakter Siswa oleh Bafirman (2016), bentuk lapangan rounders yaitu persegi lima dengan ukuran masing-masing sisinya 15 meter. Tampat hinggapnya terletak pada setiap sudut lapangan, yakni tempat hinggap I, II, III, IV dan V. Adapun tempat hinggap yang terakhir disebut juga sebagai home base, sedangkan tempat pelambung disebut pitcher place yang berada segaris dengan home base.
Bentuk Lapangan Kasti
Sama seperti rounders, bola kasti merupakan olahraga permainan yang dimainkan secara beregu yang mengutamakan nilai-nilai kekompakan antarsesama pemain. Permainan kasti dimainkan di lapangan terbuka yang berukuran persegi panjang. Ukuran lapangan permainan kasti yaitu 60-70 meter dan lebar 30 meter. Lapangan permainan kasti dibagi menjadi 4 ruang, yakni tiga untuk ruang hinggap da 1 untuk bebas.
ADVERTISEMENT
Teknik Permainan Rounders dan Kasti
Dikutip dari buku Target Menguasai 100% Semua Mata Pelajaran SD Kelas 4 oleh Tim Guru Indonesia (2011: 300), permainan rounders dan kasti memiliki persamaan dalam hal teknik atau cara bermainnya. Adapun teknik permainan rounders dan kasti yaitu sebagai berikut:
1. Teknik melempar bola:
• Melempar bola dengan cara melambung.
• Melempar bola dengan cara mendatar atau lurus.
• Melempar bola dengan lemparan rendah.
2. Teknik menangkap bola:
• Menangkap bola secara datar
• Menangkap bola secara melengkung.
• Menangkap bola rata tanah
• Menangkap bola secara lurus rata dada.
Itulah perbedaan fungsi bentuk lapangan rounders dan kasti. Meskipun memiliki perbedaan pada bentuk lapangannya, akan tetapi kedua permainan ini memiliki teknik dan cara bermain yang hampir sama. Kedua permainan ini juga perlu mengutamakan kerjasama dan kekompakan antar anggota agar dapat memenangkan pertandingan. (DLA)
ADVERTISEMENT