Konten dari Pengguna

Perbedaan Mani dan Madzi di Islam sebagai Cairan yang Keluar dari Alat Kelamin

Berita Terkini
Penulis kumparan
1 November 2022 18:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Perbedaan Mani dan Madzi di Islam . Foto: unsplash.com/adigold1
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Perbedaan Mani dan Madzi di Islam . Foto: unsplash.com/adigold1
ADVERTISEMENT
Dalam agama Islam, diwajibkan menunaikan ibadah harus dalam keadaan suci dari hadas dan najis. Salah satu hadas bagi para pria adalah keluarnya cairan dari alat kelamin. Akan tetapi terdapat beberapa macam cairan yang keluar dari alat kelamin pria yang cukup membingungkan, di antaranya adalah mani dan madzi. Lantas apa perbedaan mani dan madzi?
ADVERTISEMENT

Perbedaan Mani dan Madzi di Islam sebagai Cairan yang Keluar dari Alat Kelamin

Abu Utsman Kharisman dalam bukunya berjudul Fiqh Bersuci Dan Sholat Sesuai Tuntunan Nabi (2021:32), Madzi adalah cairan tipis dan lengket, keluarnya tidak memancar, pada saat timbul syahwat, tidak menyebabkan tubuh merasa lemas setelahnya. Terkadang keluarnya tidak terasa. Madzi adalah najis, membersihkannya cukup dengan menciduk segenggam telapak tangan kemudian dipercikkan pada bagian pakaian yang terkena. Bagian kemaluan dicuci semua termasuk buah dzakar. Keluarnya madzi menyebabkan batalnya wudhu.
Sedangkan mani adalah cairan kental dan lengket yang keluar karena memuncaknya syahwat, biasanya diiringi dengan rasa nikmat. Mani tidak najis, namun seseorang yang mengeluarkan mani harus mandi jadabah.
Rasulullah SAW bersabda,
ADVERTISEMENT
"Sesungguhnya air mani pria itu pekat dan berwarna putih, dan air mani wanita itu lembut dan berwarna kuning. Mana di antara keduanya yang lebih tinggi atau mendahuluinya, dari dialah terjadi persamaan (terhadap anaknya)." (HR. Muslim)
Untuk memudahkan dalam membedakan antara mani dan madzi, masalah tersebut dapat dibagi menjadi dua keadaan, yakni ketika sadar dan saat tidur.
Iustrasi mandi untuk menghilangkan cairan dari alat kelamin. Foto: unsplash.com/worldsbetweenlines

Keadaan Sadar

Cairan yang keluar dalam kondisi sadar, bisa digolongkan jika memenuhi tiga syarat:
Apabila cairan keluar ketika kondisi sadar dan tidak disertai tiga sifat di atas, maka cairan tersebut adalah madzi.

Keadaan Tidak Sadar atau Tidur

Ketika seorang pria bangun tidur dan menemui bagian yang basah di pakaian, terdapat tiga penjelasan, yakni:
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mani dan madzi memang merupakan cairan yang keluar pada alat kelamin pria. Maka tak mengherankan jika banyak orang kebingungan membedakan antara keduanya. Semoga dengan penjelasan singkat di atas membuat Anda sedikit memahami perbedaan antara keduanya dan cara mengatasinya.(MZM)