Konten dari Pengguna

Perbedaan Waktu Indonesia dan Macau

Berita Terkini
Penulis kumparan
23 Mei 2023 19:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Perbedaan Waktu Indonesia dan Macau (Foto: Jon Tyson | Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Perbedaan Waktu Indonesia dan Macau (Foto: Jon Tyson | Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Berapa jam perbedaan waktu Indonesia dan Macau? Setiap daerah di Bumi ini memiliki waktu yang berbeda-beda. Hal ini bisa terjadi karena adanya pembagian zona waktu. Misalnya saja tiga pembagian zona waktu di Indonesia yaitu WIB, WITA, dan WIT.
ADVERTISEMENT
Pembagian zona waktu ini sebenarnya sudah dipelajari pada tingkat SD. Tapi, tidak ada salahnya untuk kembali mempelajari pembagian zona waktu untuk menambah wawasan.

Perbedaan Waktu Indonesia dan Macau

Ilustrasi Perbedaan Waktu Indonesia dan Macau (Foto: Icons8 Team | Unsplash.com)
Perbedaan waktu Indonesia dan Macau adalah Macau lebih cepat 1 jam dari Waktu Indonesia Barat (WIB). Contohnya adalah jika di Indonesia (WIB) sekarang pukul 15.00, maka di Macau sudah pukul 16.00. Mengapa waktu di setiap tempat bisa berbeda?
Dikutip dari Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 6 SD Semester Kedua, Herlanti, dkk (2007:85), Bumi berputar 360° setiap 24 jam. Ini artinya Bumi berputar 15° setiap jamnya. Hal ini membuat Bumi dibagi menjadi irisan-irisan membujur yang masing-masing besarnya 15°.
Irisan-irisan tersebut membentuk 24 juring bujur. Setiap juring bujur itu mewakili satu zona waktu yang berbeda 1 jam dari zona waktu selanjutnya. Karena Indonesia wilayahnya sangat luas, negara ini dibagi menjadi tiga zona waktu.
ADVERTISEMENT
Agar bisa memahami pembagian zona waktu, bisa menggunakan globe sebagai alat bantuan. Dikutip dari IPS SD/MI Kelas 5 oleh Kusnandar (2008:46), pada globe ada garis-garis khayal yang disebut:

1. Garis Khatulistiwa

Garis khatulistiwa juga disebut sebagai garis equator, garis lini, atau garis lintang 0°. Garis khatulistiwa adalah salah satu garis khayal yang melingkari Bumi dan garis ini membagi Bumi menjadi belahan utara dan selatan yang sama besarnya.

2. Garis Bujur

Garis bujur juga disebut sebagai garis meridian. Garis bujur merupakan garis khayal yang ditarik dari kutub utara ke kutub selatan serta membagi Bumi menjadi dua belahan, yakni belahan barat dan timur.

3. Garis Lintang

Garis lintang merupakan garis khayal yang melingkari Bumi dan terletak sejajar dengan garis khatulistiwa, yang di sebelah selatan dan utara garis khatulistiwa. Garis lintang yang terdapat di sebelah utara disebut sebagai garis lintang utara (LU) dan garis lintang yang ada di sebelah selatan garis khatulistiwa disebut garis lintang selatan (LS).
ADVERTISEMENT
Jadi, dapat ditarik kesimpulan bahwa perbedaan waktu Indonesia dan Macau adalah Macau lebih cepat 1 jam daripada Indonesia (WIB). Semoga bisa menambah wawasan. (KRIS)